-->

Senin, 09 Oktober 2017

Lupa Matikan Dupa, Rumah Dilalap Si Jago Merah.

Lupa Matikan Dupa, Rumah Dilalap Si Jago Merah.

Bangli,Balikini.Net--Masyarakat Banjar Kubu,Kelurahan Kubu Kecamatan  Bangli, Minggu(08/10/2017) dibuat geger dengan terbakarnya rumah milik  Ni Wayan Winih,( 53) sekitar pukul19.00 wita

Pantauan di lokasi,  rumah permanen milik korban  hampir ludes terbakar. Kronologi kejadian sekira pk18.0 0 wita korban melaksanakan persembahyangan dirumahnya dengan menaruh canang dan dupa didalam rumah kemudian selesai sembahyang korban pergi sembahyang ke Pura PucakPandakan  masih dilingkungan Kubu,sehingga rumah dalam keadaan kosong kemudian pukul 19.00 wita  saksi yang mengetahui api pertama kali yaitu I Wayan Budawan, (39) . Setelah saksi mengetahui ada api yang membakar rumah tetangganya selanjutnya saksi menghubungi menantunya yang bernama I Nyoman Supertama,( 40). Menurut keterangan menantunya bahwa rumah saat terjadi kebakaran dalam keadaan kosong ditinggal pergi sembahyang sekitar pukul 18.00 wita ke Pura Pucak Pandakan Desa Pakraman Kubu.

Menurut Kanit Reskrim Polsek Bangli Iptu I Ketut Purnawan, SH seijin Kapolsek Kota Bangli Kompol Dewa Made Raka saat dikonfirmasi Senin(09/10/2017) mengatakan,  beselang beberapa menit warga sekitar berdatangan dan api bisa dipadamkan.“Dalam sekejap warga telah berdatangan untuk membantu memadamkan api,”jelasnya.

Lebih lanjut  Purnawan mengatakan ,penyebab kebakaran menurut keterangan saksi-saksi  yang juga menantunya diperkirakan akibat kelalaian pada saat sembahyang didalam rumah yaitu lupa mematikan dupa dan akibat kebakaran tersebut kerugian diperkirakan kurang lebih Rp. 25 juta . Adapun ukuran rumah yang terbakar 4,5 meter x 6,5 meter dan kejadian ini telah dilakukan pemeriksaan  bersama anggota, Lurah Kubu, Bhabin,Bhabinkantibmas Kubu, Kapling Kubu dan warga masyarakat lingkungan Kubu.     Kerja sama yg baik dari warga setempat dan disusul oleh kesigapan dari aparat pemadam kebakaran masih hitungan puluhan menit api sudah bisa di padamkan. yang mana dilanjutkan oleh hujan lebat yang mengguyur di TKP"ujarnya.

Di tempat terpisah keluarga korban  Ni Wayan Winih menyampaikan ucapan terimakasih kepada aparat kepolisian , BPBD Bangli ,Dinas Sat Pol PP ,Pemadam Kebakaran dan warga yang sudah membantu proses pemadaman api sehingga tidak merembet kerumah warga yang lain"ucapnya.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved