-->

Kamis, 20 Juni 2019

Gatriwara Tinjau Gelaran PKB XLI

Gatriwara Tinjau Gelaran PKB XLI

DENPASAR,BaliKini.Net - Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-41 tahun ini resmi digelar sejak tanggal15 Juni yang lalu. Kali ini, Pemprov Bali mengusung tema mengusung tema "Bayupramana" yang berarti: nafas kehidupan. Konsep Bayupramana berasal dari dua kata yaitu “Bayu” dan “Prmana”. Bayu berarti angin sementara pramana berarti kekuatan. Bayupramana berarti Daya Nafas Kehidupan, energy yang paling vital yang menghidupi dan menguasai segala sesuatu. Makna tersebut di transformasikan menjadi sebuah tema dan elemen angin yang dapat membuat sebuah karya seni.

Gelaran seni yang rutin digelar setiap tahun ini disambut antusias oleh berbagai pihak, salah satunya Gabungan Istri Wakil Rakyat (Gatriwara) DPRD Bali. Usai menggelar pertemuan rutin bulanan, Gatriwara yang dipimpin oleh Ningsih Wiryatama menyempatkan diri mengunjungi dan meninjau event PKB yang berlangsung di Art Cente, Kamis (20/06).

Dalam peninjauannya, Ketua Gatriwara bersama para anggota menjajaki kuliner dan stand-stand yang ada di Pameran. “Kami dari Gatriwara Provinsi Bali setelah dari pertemuan rutin bulanan, kebetulan ada PKB sekalian meninjau pameran yang ada,” ujar Ketua Gatriwara DPRD Bali Ningsih Wiryatama. Dp/r2

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved