-->

Sabtu, 09 Juli 2016

Peduli Sampah Plastik dituangkan dalam kesenian Anak Anak Di Bali

Peduli Sampah Plastik dituangkan dalam kesenian Anak Anak Di Bali

Tari Peduli Sampah Pelastik (balikini.net )
Balikini.Net- Memadu padankan kemampuan berekspresi dan improvisasi argumen dalam menghibur sudah mulai ditanamkan sejak usia dini. Seperti yang ditampilkan dalam pertunjukkan dolanan anak anak yang dibawakan oleh anak anak tingkat taman kanak kanak dan playgroup ini yang tergabung dalam sanggar praja kerti duta kabupaten buleleng, dalam memeriahkan pesta kesenian bali ke 38 tahun 2016, di kalangan ayodya, jumat 8/7.

kesenian kali ini melibatkan 7 penabuh, 5 pengiring tembang atau gerong dan 17 penari. dolanan anak anak ini di bina oleh Dayu komang sadrika. dolanan ini mengangkat alur cerita tentang kepedulian masyarakat terhadap kondisi sampah plastik yang kian mengkhawatirkan, tidak hanya kurang peduli terhadap pemilahan sampah, namun pembuangan sampah yang sembarangan juga sangat mengkhawatirkan lingkungan saat ini. sehingga untuk mendukung gerakan cleac and green dari pemerintah, dolanan ini memadukan kesenian Goak goakan, tarian dan seni suara yang dikemas selama dua jam.(pro/r6)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved