-->

Selasa, 16 November 2021

Percepat Cakupan Vaksinasi Covid -19, Desa Dauh Puri Kangin Sisir Warga

  Percepat Cakupan Vaksinasi Covid -19, Desa Dauh Puri Kangin Sisir Warga


BALI KINI ■ Percepatan Cakupan Vaksinasi COVID-19 terus digencarkan oleh Pemkot Denpasar guna optimalisasi penanganan pandemi Covid-19 di Kota Denpasar menyasar seluruh tingkatan masyarakat.

Seperti pelaksanaan vaksinasi dosis kedua di wilayah Dauh Puri Kangin, Denpasar yang bekerjasama dengan Polresta Denpasar pada Selasa (16/11) pagi di Kantor Desa Setempat.

Perbekel Desa Dauh Puri Kangin, Ni Ketut Anggreni Wati dihubungi terpisah mengatakan giat vaksinasi diwilayahnya kali ini merupakan Vaksinasi Dosis Kedua bagi masyarakat yang tercecer dan belum mendapatkan vaksinasi.

"Pada kegiatan vaksinasi ini menargetkan 81 warga untuk divaksinasi. Warga yang berhasil divaksin sebanyak 70 orang dengan dosis yang disiapkan sebanyak 400 dosis" ungkapnya.

Ditambahkan, pihaknya berharap melalui kegiatan vaksinasi Covid-19 yang dilakukan secara masif dan berkelanjutan ditingkat desa kelurahan ini cakupan vaksinasi di masyarakat merata dengan tujuan mencapai kekebalan kelompok (herd immunity) bisa terbentuk demi  menurunkan tingkat penyebaran covid-19 di Kota Denpasar. 

" Jika ada warga yang belum divaksinasi agar segera mendatangi fasilitas kesehatan terdekat atau bisa berkordinasi dengan pihak desa," katanya.(esa/dps) 

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved