-->

Minggu, 05 Januari 2020

Bupati Suwirta Ingatkan Tim DPD PPNI Bisa Mengemban Tugas Dengan Baik

Bupati Suwirta Ingatkan Tim DPD PPNI Bisa Mengemban Tugas Dengan Baik

Klungkung,BaliKini.Net - Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta membuka kegiatan senam bersama dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Pengabdian Masyarakat Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Klungkung ke-35. Pembukaan tersebut ditandai dengan pelepasan burung merpati yang bertempat di depan Monumen Puputan Klungkung, Minggu (5/1/2020)  Pagi. Kegiatan ini dihadiri DPD PPNI Kabupaten Klungkung Ns. I Putu Sebita, S.Kep serta tim DPD PPNI Klungkung Daratan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Suwirta menyampaikan melalui kegiatan ini khususnya bagi perawat untuk melakukan bisa introspeksi diri maupun evaluasi diri dan yang paling penting bagaimama meningkatkan kompetesi diri. Nah, didalam meningkatkan kompetisi diri ini perlu mensheet yang kuat, pola pikir yang kuat untuk melakukan trobosan-trobosan maupun inovasi-inovasi pelayanan sehingga nantinya para perawat lebih berperan pengabdian dalam bidang kesehatan kepada masyarakat. "Perawat ini merupakan garda terdepan tenaga kesehatan yang mengawal pelayanan kasar masyarakat, maka dari itu melalui kegiatan ini saya berharap tim pengabdian DPD PPNI Kabupaten Klungkung bisa selalu mengemban tugas sesuai dengan fungsi masing-masing dengan sebaik-baiknya," harap Bupati Suwirta.

Sementara itu, Ketua DPD PPNI Kabupaten Klungkung Ns. I Putu Sebita, S.Kep mengatakan tujuan kegiatan ini yakni untuk lebih memperkenalkan program-program kegiatan pelayanan tradisional komplementer dari DPD PPNI,disamping melakukan pelayanan-pelayanan keperawatan yang sudah dilaksanakan seperti misalnya perawatan luka maupun perawatan komunitas. Adapun tugas dari DPD PPNI ini antara lain yakni untuk meningkatkan mutu pelayanan, penghayatan dan pengalaman kode etik perawat serta mengembangkan ilmu dan teknologi keperawatan. DPD PPNI ini bertugas dimasing-masing Posyandu maupun Puskesmas di Kabupaten Klungkung Daratan.  "Semoga dengan adanya kegiatan ini masyarakat lebih mengenal apa itu kegiatan tradisional komplementer, karena didalam hal ini kita bukan hanya bergerak dibidang keperawatan konfesionalnya saja  tetapi komplementernya juga ada," harapnya. (puspa/r5).

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved