-->

Kamis, 08 Oktober 2020

Penambahan Positif Covid-19 di Bali Sebanyak 107 Orang

Penambahan Positif Covid-19 di Bali Sebanyak 107 Orang

Denpsar ,BaliKini.Net - Penyebaran kasus covid-19 di Bali umumnya melalui transmisi lokal, hingga saat ini terlaporkan penambahan jumlah kasus sebanyak 107 orang.


Pun demikian, seiring dengan meningkatnya kasus positif Covid-19 di Bali, juga terjadi peningkatan jumlah kasus pasien yang sembuh sebanyak 125 orang. "Untuk kasus pasien covid-19 yang meninggal masih ada setiap harinya, untuk penambahan ada tujuh orang," rilis satgas Covid-19 melalui Himas Provinsi Bali, Kamis (8/10).


Secara kumulatif jumlah pasien Positif  seluruh Bali tercatat ada 9.759 orang. Sedangkan pasien yang sembuh 8.317 orang (85,22%), dan meninggal ada 313 orang (3,21 %). Kasus Aktif per hari ini, Kamis (8/10) menjadi 1.129 orang (11,57%).


Untuk memutus rantai penularan Covid-19 maka segala bentuk keramaian, baik itu kegiatan perkumpulan ataupun aksi demo harus dihentikan untuk sementara ini. Termasuk juga semua bentuk kegiatan adat seperti pasangkepan, patedunan, dan sejenisnya supaya dilaksanakan dengan jumlah peserta yang sangat terbatas dengan tetap menaati Protokol Kesehatan.


"Mari kita dukung upaya Pemerintah, dengan disiplin melaksanakan Protokol Kesehatan, saling mengingatkan sesama, selalu menjaga diri dan lingkungan agar bisa segera terbebas dari pandemi ini," tutupnya.[ar/r5]

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved