-->

Jumat, 28 Oktober 2022

Kementerian Kelautan dan Perikanan Luncurkan Produk Unggul Udang Vaname

Karangasem, Bali Kini - Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) resmi luncurkan  program produk udang unggul vaname pada Jumat (28/10/2022) bertepatan dengan hari sumpah pemuda dan rangkaian dari ulang tahun KKP yang ke 23 tahun. 



Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono mengklaim jika tambak udang yang ada di Balai Produksi Induk Udang Unggulan dan Kekerangan di Desa Bugbug, Karangasem menghasilkan indukan udang dengan kualitas unggul. Baik dari segi daya tahan terhadap penyakit dan adaptif terhadap kondisi cuaca dan alam Indonesia. 

 

Harapan besar Sakti Wahyu Trenggono tanamkan pada Program Induk Udang yang dijuluki Nusa Dewa ini, pihaknya bahkan menyebutkan target yakni 2 juta ton produksi udang di tahun 2024. Pihaknya juga mengapresiasi Kepala Balai Produksi Induk Udang Unggulan dan Kekerangan Karangasem, Wendi Tri Prabowo atas keberhasilannya dalam meneliti dan mengembangkan induk udang unggul tersebut. Menteri Kelautan dan Perikanan mengharapkan agar hal tersebut dapat ditingkatkan, salah satunya dengan tingginya industri dan banyaknya investor uang bisa mensupport para pembudidaya.


"Sejarah bagi Indonesia, nantinya kita sudah tidak akan lagi import induk, kita sudah bisa buat sendiri melalui balai budidaya ini. Kita yakini Indonesia kedepan nanti akan menjadi campion di 5 tahun lagi, " Tegasnya saat sesi wawancara berlangsung. Dimana menurut informasi, biasanya udang vaname yang ada di Indonesia diimport dari luar negeri yakni di Hawaii. 


Sementara itu, Kepala Balai Produksi Induk Udang Unggulan dan Kekerangan Karangasem, Wendi Tri Prabowo menjelaskan jika  untuk membedakan indukan udang vaname Nusa Dewa ini di samping cepat tumbuh juga diklaim memiliki daya tahan lebih terhadap penyakit serta adaptasi terhadap lingkungan di Indonesia. 


"Ini kombinasi keduanya antara daya tahan dan adiktif sehingga disebut atau balance. Kelebihan dari induk, dia adaptif terhadap kondisi alam dan perairan di Indonesia. Karena dalam budidaya dibutuhkan kepastian panen dan itu diraih oleh udang yang punya daya tahan dan adaptif. Daya tahan dari penyakit dan adaptif tahan terhadap kondisi cuaca, " terang Prabowo.


Untuk produksi induk udang Nusa Dewa, dari benih sampai dengan menjadi indukan siap kirim dibutuhkan waktu sekitar 4 bulan untuk masa panennya. Sementara untuk udang konsumsi hanya dibutuhkan waktu sekitar 60 hari. 


"Untuk mencetak indukan, butuh waktu hingga 4 bulan sampai siap kirim, kita atur ritmenya sehingga setiap minggu, bulan selalu tersedia, sejauh ini kami telah mengirim induk undang hingga ke beberapa wilayah di Indonesia, " Tandasnya.  (Ayu)



WAKIL BUPATI BANGLI MENGHADIRI PELANTIKAN DAN PENGUKUHAN ANGGOTA PANWASLU KECAMATAN

Bangli , Bali Kini - Wakil Bupati Bangli, I Wayan Diar menghadiri acara Pelantikan dan Pengukuhan anggota Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Bangli, Jumat, 28/10 di Aula Resto Apung Kedisan, Kintamani.

Dalam kesempatan itu hadir pula Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Bangli, I Komang Carles, Anggota Bawaslu Provinsi Bali, Ketua Bawaslu Kabupaten Bangli, I Nengah Purna, SH, Forkompinda Kabupaten Bangli, Forkompincam se-Kabupaten Bangli serta anggota Bawaslu Kabupaten Bangli.


Ketua BAWASLU Kabupaten Bangli, I Nengah Purna SH dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada anggota panwaslu kecamatan se-Kabupaten Bangli yang telah di lantik dan dikukuhkan, karena inilah sebuah proses yang melelahkan, pelaksanaan atau proses penjaringan ini memakan waktu 1 bulan, disamping itu  keterwakilan perempuan wajib terwakilkan, sebut Nengah Purna.

Menurut undang-undang No7 tahun 2017 bahwa panwaslu kecamatan dan PKD itu dibentuk 1 bulan sebelum tahapan pertama, jadi sudah tentu bapak ibu hari ini bagaikan bayi baru lahir yang harus sudah berumur 17 tahun, tidak adalagi kata belajar, tidak adalagi kata magang harus sudah siap karena tahapan ini sudah dimulai dari tanggal 14 juni tahun 2022, 20 bulan sebelum pemilihan umum, 2 bulan itu diambil untuk perancangan peraturan perundang-undangan baik bawaslu, PKPU  dan18 bulan itu pendaftaran partai politik, hari ini yang sudah memasuki tahapan feripikasi paktual, tentu yang Namanya feripikasi faktual kita memastikan apa tahapan KPU sesuai dengan PKPU 3 tahun 2022 tentang TPJ, bahwa kita memastikan kelapangan benar sudah dilakukan KPU feripikasi faktual, di Kabupaten Bangli, dengan hal itu tugas yang sangat berat telah menanti kita, setelah ini diharapkan harus sudah bisa berkoordinasi di tingkat kecamatan demi keamanan dan kelancaran pelaksanaan pemilu, karena pemilu tidak hanya didukung oleh KPU dan BAWASLU, melainkan perlu dukungan semua unsur, sehingga pemilu menjadi, luber, jujur dan aman, ujar ketua Bawaslu Bangli, Nengah Purna.


Daftar anggota panwaslu di masing-masing kecamatan, Kecamatan Bangli, Ni Komang Mahadiastini, S.Pd.H, Anak Agung Bagus Susila Antara, SE, Made Sutaryawan Nugraha, S.Or.,M.Or, Kecamatan Kintamani, I Wayan Marsidhi , S.Si, I Wayan Kariasa, Pande Putu Ria Uki Santika, S,Kom, Kecamatan Susut, I Nyoman Sukarena, I Nengah Wirasmana, S.Sn, I Wayan Rata, Kecamatan Tembuku, I Wayan Ariasa, SE, I Kadek Pande Saputra, I Wayan Yasa Setiawan.

Wakil Bupati Bangli, I Wayan Diar dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada anggota panwaslu kecamatan, se-Kabupaten Bangli yang baru dilantik, tentu dikesempatan yang baik ini kami Pemerintah Kabupaten Bangli tentu berharap dan memastikan bahwa tahapan pemilu nanti akan berjalan sesuai dengan aturan, sesuai dengan mekanisme, dan tentunya dengan kehadiran bapak ibu sebagai pengawas di Kecamatan tentu disinilah harapan masyarakat Bangli secara keseluruhan bahwasannya pemilu ini betul-betul pestanya rakyat, karena sudah dipastikan pengawasannya jelas dan tahapan pemilu sudah dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan, dan kami harapkan bapak ibu juga bukan hanya sekedar jadi pengawas saja tetapi bapak ibu sebagai garda terdepan untuk demokrasi Indonesia nantinya karena tahapan pemilu ini tidak hanya hajatan setiap 5 tahun tetapi pemilu adalah posisi strategis dalam rangka mengukur tingkat demokrasi kita, mudah-mudahan di Kabupaten Bangli ini tetap berjalan dengan baik, sehingga kita sangat penting melaksanakan pemilu ini dengan baik, dan kita juga berharap teman-teman pengawas ini melakukan tugas fungsi wewenang yang telah diberikan dalam perundang-undangan ujar Wayan Diar.[bl/rls]

BUPATI PIMPIN APEL HUT SUMPAH PEMUDA KE 94

Bangli , Bali Kini - Dihalaman Kantor Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta didampingi wakil Bupati I Wayan Diar, Sekda Kabupaten Bangli Ida Bagus Gede Giri Putra beserta OPD terkait dilingkungan Sekretariat Pemerintahan Kabupaten Bangli melaksanakan apel Hut Sumpah Pemuda Jumat 28/10/2022


Dengan mengambil tema "Bersatu Bangun  Bangsa"sambutan Menteri Pemuda dan Olah Raga Republik Indonesia Zainudin Amali yang dibacakan Bupati Bangli mengajak seluruh pemuda agar merenungkan kembali, dipelajari, ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi yang besar .sumpah pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran kepada kita bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial,suku, agama,ras,dan kultur, serta berbagai kepentingan kekuatan bukan sebagai faktor yang melemahkan.sejarah telah menjelaskan bahwa pelihan pemuda waktu ini telah menjadi tonggak kuat menuju kemerdekaan.peran pemuda dalam memelopori membangun visi kebangsaan dengan sumpah Pemuda 1928 yang diikuti dengan rangkaian pergerakannya telah mengantarkan kepada proklamasi kemerdekaan Indonesia.peran pemuda telah tercatat dengan tinta emas sepanjang masa.terkait tema tersebut Bupati Bangli berharap pemuda di kabupaten Bangli memberikan peran mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan,dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa indonesia.tema ini menjadi penejawatahan nilai agung sumpah pemuda dalam konteks kekinian dan yang akan datang"harapnya"

Mengakhiri sambutanya Sang Nyoman Sedana Arta mengajak seluruh pemuda yang ada di kabupaten Bangli sebagai garda terdepan  untuk membangun daerahnya ,mengingat pemuda di Bangli sebagai ujung tombak pembangunan untuk menuju Bangli era baru, Bupati juga mengajak kepada seluruh komponen masyarakat untuk ikut menyukseskan perhelatan Akbar di Bali yaitu Konferensi Tingkat Tinggi (KTT)G20 dari tanggal 15-16 November 2022 " ajaknya"[rl]

BUPATI BANGLI SANG NYOMAN SEDANA ARTA LANTIK 123 ORANG PNS DALAM JABATAN FUNGSIONAL

Bangli , Bali Kini - Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil Dalam Jabatan Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangli tersebut digelar di Alun-alun Kota Bangli, jumat, 28/10/2022. Pelantikan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar dan Staff Ahli bidang Kemasyarakatan dan SDM serta Staf Ahli Bidang Hukum, Pemerintahan dan Pembangunan



Kepala Badan BKPSDM Kabupaten Bangli I Made Mahindra Putra dalam kesempatan tersebut menyampaikan, ada 123 orang PNS yang dilantik dan diambil sumpah janjinya yang terdiri dari dinas kesehatan Kabupaten Bangli dan RSU Bangli. Pihaknya berharap ASN yang baru dilantik agar paham dengan tugas dan fungsinya masing masing, sehingga untuk kedepan SDM yang kita miliki di Bangli mampu bersaing dengan Kabupaten di Bali maupun diseluruh Indonesia. 


Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta dalam sambutannya mengatakan pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil Dalam Jabatan Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangli ini adalah merupakan amanat dari Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil sebagai telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2020. Khususnya kepada PNS yang baru dilantik dan mengangkat sumpah/janji, pihaknya percaya bahwa ASN yang baru dilantik sumpahnya mampu untuk mengemban tugas dengan baik, karena itu hal pertama yang harus perhatikan dan pahami adalah tugas pokok dan fungsi masing-masing. Selanjutnya melaksanakan tugas pokok dan fungsi itu dengan baik, dengan selalu memperhatikan prinsip-prinsip manajemen yaitu melalui perencanaan yang matang, pelaksanaan yang tepat dan pengawasan yang ketat serta memperhatikan asas efisiensi, efektivitas, transparansi dan taat pada norma-norma yang ada.

Ditambahkannya, Untuk kelancaran pelaksanaan tugas pokok dan fungsi tadi serta untuk menghindari adanya pekerjaan yang tumpang tindih, pihaknya berharap untuk selalu melaksanakan koordinasi dan kerjasama yang baik antar sesama rekan kerja ataupun instansi terkait. Dengan demikian kita akan dapat memberikan pelayanan yang secara optimal kepada seluruh lapisan masyarakat dan selalu berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bangli secara keseluruhan dalam upaya mewujudkan visi dan menjalankan misi Kabupaten Bangli yang telah ditetapkan. Imbuhnya.[rl/r3]

UNDIAN TALI ASIH UNTUK NASABAH PT. BPR BANK DAERAH BANGLI PERIODE 2021/2022.


Bangli , Bali Kini
- Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta menghadiri Undian Tali Asih untuk Nasabah PT. BPR Bank Daerah Bangli (PERSERODA) periode 2021/2022 dan sosialisasi Pelayanan Tabungan Simpel dalam mendukung peningkatan tercapainya Inklusi Keuangan di Aula PT. BPR Bank Daerah Bangli, jumat, 28/10/2022. Dalam kegiatan undian tersebut juga dihadiri oleh Ketua DPRD Bangli I Ketut Suastika, Komisaris Utama PT. BPR Bank Daerah Bangli Ida Bagus Gde Giri Putra, Pimpinan OPD Terkait dilingkungan Pemkab Bangli, dan Direktur Utama PT. BPR Bank Daerah Bangli. 


Direktur PT. Bank Daerah Bangli I Made Astawa dalam laporannya menyampaikan, dalam pelaksanaan undian tali asih dalam bentuk pemberian "Door Prize" dan "Grand Prize" periode tahun 2021/2022 dengan Hadiah Utama berupa 1 (satu) unit mobil Daihatsu Xenia X STD dan "Door Prize" berupa 5 (lima) unit sepeda motor, akan diundi masing-masing 1 (satu) unit untuk nasabah diwilayah kecamatan Bangli, Tembuku, dan Susut. Untuk kecamatan Kintamani diundi 2 (dua) unit sepeda motor untuk nasabah diwilayah Kintamani Barat dan Kintamani Timur. Ditambahkannya, Pemberian Nomor Undian berdasarkan pengendapan saldo rata-rata selama 12 bulan, dari 31 Oktober 2021 sampai dengan 30 September 2022. Kegiatan Tali Asih ini bertujuan Meningkatkan minat masyarakat untuk menyimpan dananya di PT. BPR Bank Daerah Bangli (Perseroda), sebagai satu-satunya Bank yang 100 % sahamnya milik masyarakat Bangli, dengan demikian berperan juga menaikkan tingkat inklusi keuangan masyarakat Bangli khususnya dan Meningkatkan kepercayaan dan loyalitas nasabah serta Sebagai sarana mempererat hubungan kekeluargaan dan kekerabatan antara pihak Bank Daerah Bangli dengan Nasabah.[rl/r2]

Kamis, 27 Oktober 2022

MENKO MARVES DAN GUBERNUR BALI BERSAMA 150 RIBU MASYARAKAT BALI SECARA SERENTAK DOAKAN KTT G20 BERJALAN SUKSES

Nusa Dua , Bali Kini - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) RI, Bapak Luhut Binzar Panjaitan bersama Gubernur Bali, Wayan Koster melantunkan doa bersama kesuksesan KTT G20 yang dipimpin oleh Ida Shri Bhagawan Putra Natha Wangsa Pamayun dan diiringi oleh 1.200 Pamangku Pura Kahyangan Desa dan Pura Kahyangan Jagat se-Bali pada, Rabu (Buda Kliwon, Sinta), 26 Oktober 2022 dalam acara Puja Genta Pinara Pitu di Peninsula, ITDC, Nusa Dua, Badung. Doa bersama yang berlangsung pada hari dan jam yang sama secara serentak, juga diikuti oleh Forkopimda Provinsi Bali, Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Dewa Made Indra, Pimpinan Majelis Umat Islam, Kristen, Khatolik, Budha, dan Konghucu, hingga 150 ribu orang yang berasal dari Pemangku dan Umat Hindu di Pura Jagatnatha Kota/Kabupaten, serta Pura Puseh/Pura Desa yang ada di 1.493 Desa Adat seluruh Bali.


Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI, Bapak Luhut Binzar Panjaitan menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Gubernur Bali, Wayan Koster, Pamangku, Tokoh Agama yang telah mendoakan kesuksesan Presidensi KTT G20 yang akan terlaksana di Bali pada tanggal 15 - 16 November 2022. " Saya mengucapkan terimakasih atas nama pemerintah, Saya sangat terkesan oleh informasi dari Bapak Gubernur, bahwa yang hadir di Peninsula sebanyak 1.200 Pemangku untuk mendoakan secara tulus kesukseskan KTT G20. Suksesnya KTT G20 di Bali, adalah suksesnya Indonesia,” ujar Menko Marves.

Doa yang sama juga pernah dilakukan untuk memohon kesukseskan kegiatan International Monetary Fund (IMF) Tahun 2018 di Renon, Denpasar. Sehingga kalau hari ini seluruh Bali berdoa, kita terus berdoa, maka aura Bali akan tetap membawa persahabatan, keselamatan, dan kejayaaan agar menggema keseluruh dunia. “Selama hari - hari kedepan agar terus kita berdoa, supaya seluruh kegiatan KTT G20 berjalan dengan aman, lancar, dan Indonesia jadi jaya. Karena KTT G20 memberikan manfaat kebaikan bagi masyarakat Bali, Indonesia, dan Dunia,” pungkas Menko Marves.

Gubernur Bali, Wayan Koster dalam sambutannya menyampaikan bahwa sepatutnya kita sangat bersyukur, untuk pertama kali, Indonesia terpilih sebagai tuan rumah penyelenggaraan Presidensi Negara-negara yang tergabung dalam G20, yang dipimpin oleh Presiden Republik Indonesia, Bapak Ir. Joko Widodo. Ini menunjukkan kepercayaan dan penghormatan para Pemimpin Dunia terhadap kepemimpinan Presiden Republik Indonesia, Bapak Ir. Joko Widodo.

Rangkaian Pertemuan Presidensi G20 sebagian besar dilaksanakan di Bali, bahkan Pertemuan Puncak para Kepala Negara G20 dilaksanakan di Bali pada tanggal 15-16 November 2022. Dipilihnya Bali sebagai tempat penyelenggaraan Pertemuan Presidensi G20, sungguh-sungguh merupakan kehormatan bagi Bali. Oleh karena itu, mewakili Pemerintah Daerah dan masyarakat Bali, Saya menghaturkan terima kasih yang setulus-tulusnya dan rasa angayubagya kepada Yang Mulia Presiden Republik Indonesia, Bapak Ir. Joko Widodo.

Pemerintah Provinsi Bali dan Pemerintah Kota/Kabupaten se-Bali bersama masyarakat Bali, memiliki kewajiban dan ikut bertanggung jawab dalam penyelenggaraan Pertemuan Presidensi G20 secara niskala dan sakala. Secara niskala, Pemerintah Provinsi Bali menyelenggarakan Acara Puja Genta Pinara Pitu dan Doa Bersama hari ini, secara langsung di tempat ini dan secara daring. Peserta yang hadir secara langsung di tempat Acara ini, adalah: sebanyak 1.200 orang Pamangku Pura Kahyangan Desa dan Pura Kahyangan Jagat se-Bali, serta dihadiri oleh Pimpinan Majelis Umat Islam, Kristen, Khatolik, Budha, dan Konghucu. Doa bersama ini juga dilaksanakan secara serentak, 4 pada hari dan jam yang sama, oleh Pamangku dan Umat Hindu di Pura Jagatnatha Kota/Kabupaten, serta Pura Puseh/Pura Desa yang ada di 1.493 Desa Adat seluruh Bali, yang dihadiri oleh paling sedikit 100 orang di masingmasing Desa Adat. Dengan demikian, diperkirakan yang ikut berdoa secara serentak hari ini di Desa Adat seluruh Bali, total mencapai 150 ribu orang.

Doa bersama yang diikuti semua Pimpinan Majelis Umat Beragama adalah untuk menunjukkan kerukunan, persatuan-kesatuan, kebersamaan, soliditas, dan solidaritas masyarakat Bali dalam mendukung penyelenggaraan Pertemuan Presidensi G20. Adapun tujuan mulia Acara Puja Genta Pinara Pitu dan Doa Bersama ini, adalah untuk memohon restu alam semesta agar seluruh rangkaian pertemuan Presidensi G20 berjalan dengan lancar, nyaman, aman, damai, dan sukses. Selain itu, Acara ini juga bertujuan untuk mewujudkan kedamaian dan perdamaian, serta diiringi kemajuan peradaban Indonesia dan Dunia pada umumnya, dengan Tatanan Kehidupan Era Baru, pasca Pandemi COVID-19.

Menurut kearifan lokal Bali, munculnya Gering Agung Pandemi COVID-19 yang melanda hampir semua negara di dunia, selama lebih dari 2 tahun, merupakan siklus alam, akan hadirnya suatu zaman baru dengan membawa perubahan besar yang berisi spirit baru, pengalaman baru, pengetahuan baru, wawasan baru, dan peluang baru sebagai Tatanan Kehidupan Era Baru menuju Peradaban Dunia Era Baru. Tatanan Kehidupan Dunia Era Baru, ditandai dengan kehidupan yang harmoni terhadap Alam; menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, toleransi, persaudaraan, keadilan, dan rasa kebersamaan dalam pergaulan masyarakat Dunia. Tatanan Kehidupan Dunia Era Baru, Pasca Pandemi COVID-19, dibarengi dengan semangat kebersamaan, yaitu: Pulih Bersama, Tumbuh Bersama, Hidup Bersama, Berkembang Bersama, Kuat Bersama, dan Manfaat Bersama. Inilah persembahan spirit mulia dan luhur dari Bali-Indonesia untuk Dunia.

Mengakhiri sambutannya, Gubernur Bali mengajak semua masyarakat Bali secara bersamasama, kompak, tertib, disiplin, dan penuh rasa tanggung jawab mendukung dengan menciptakan suasana yang kondusif agar penyelenggaraan Pertemuan Presidensi G20 berjalan lancar, nyaman, aman, damai, dan sukses. “Kita berdoa, semoga dengan restu alam semesta, Pertemuan Presidensi G20 berhasil merumuskan keputusan penting yang bermanfaat bagi kemajuan peradaban Dunia Era Baru,” pungkasnya [rls/r5]

Bupati Suwirta Semangati Peserta Pemilihan Puteri Remaja Indonesia Asal Banjarangkan

Klungkung , Bali Kini - Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta memberikan dukungan dan semangat kepada Ni Luh Putu Carla Greycia (14), Puteri Remaja Indonesia Bali tahun 2022. Dukungan itu disampaikan Bupati Suwirta saat menerima audiensi gadis asal Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan di Kantor Bupati Klungkung, Kamis (27/10).



Remaja Puteri yang bersekolah di SMP Bali Kiddy School akan mewakili Bali untuk mengikuti pemilihan Puteri Remaja Indonesia tahun 2022 yang akan dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober sampai 3 November 2022 di Jakarta.


Pada kesempatan tersebut, Bupati Suwirta mengucapkan selamat kepada Ni Luh Putu Carla Greycia, pihaknya meminta agar Putu Carla nantinya bisa menjaga kesehatan dan keselamatan sehingga bisa tampil maksimal saat mengikuti pemilihan. Selain itu, Bupati juga berharap Putu Carla nantinya dapat mengharumkan nama Kabupaten Klungkung maupun Bali di tingkat nasional. “Selamat karena sudah menjadi yang terbaik di Bali dan melaju ke tingkat nasional, semoga di tingkat nasional nanti bisa menang dan mengharumkan Kabupaten Klungkung dan Bali pada umumnya,” harapnya.(puspa).


Wakil Walikota Arya Wibawa Buka Raimuna Cabang Denpasar Tahun 2022


 Ket foto : Wakil Walikota Denpasar yang juga Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa membuka secara resmi Perkemahan Raimuna Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Denpasar Tahun 2022 (Raimuna Cabang Denpasar) dengan membunyikan Ketipung di Lapangan Desa Poh Gading Denpasar, Kamis

Denpasar, Bali Kini - Wakil Walikota Denpasar yang juga Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa membuka secara resmi Perkemahan Raimuna Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Denpasar Tahun 2022 (Raimuna Cabang Denpasar) dengan membunyikan Ketipung di Lapangan Desa Poh Gading Denpasar, Kamis (27/10). Kegiatan yang merupakan pertemuan antara Pramuka Penegak Pandega di seluruh Kota Denpasar ini merupakan momentum silaturahmi dan meningkatkan kemampuan diri.


Turut hadir Ketua ORARI Lokal Denpasar yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar, I Wayan Mariyana Wandhira, Ketua Harian Kwarcab Denpasar, I Gusti Lanang Jelantik, Waka Bidang Humas Dewa Gede Rai, Andalan Kwarcab Denpasar, DKC, Sangga Kerja serta seluruh peserta.


Dalam kesempatan tersebut, Ketua Harian Gerakan Pramuka Kwarcab Denpasar, I Gusti Lanang Jelantik didampingi Ketua Sangga Kerja Raimuna Cabang Denpasar, I Putu Ditya Aswinata Yasa menjelaskan, Raimuna Cabang Kota Denpasar Tahun 2022 ini mengangkat tema besar 'Abhinaya Praja Sabakti Sahwahita' yang merupakan gagasan Dewan Kerja Cabang (DKC) Denpasar. Dimana, kegiatan ini diikuti oleh 109 peserta yang merupakan perwakilan Pangkalan SMA/SMK dan Perguruan Tinggi se-Kwarcab Denpasar. Selain itu kegiatan ini juga turut melibatkan 28 orang Sangga Kerja yang berasal dari Dewan Kerja Ranting serta 2 orang pendamping yang merupakan utusan Kwarcab.


Lebih lanjut dijelaskan, pelaksanaan Raimuna tahun ini dikemas dengan enam kategori utama. Yakni Giat Umum, Giat Pengetahuan, Giat,  Rovering, Giat Lifeskil, Giat Permainan, Giat Lingkungan, Giat Kreatifitas dan Giat Festival.


“Raimuna Cabang Denpasar Tahun 2022 merupakan suatu alat Pendidikan informal serta wahana pertemuan besar pramuka penegak serta pramuka pandega, serta bhakti bagi pemuda dalam wadah gerakan  pramuka,” ujarnya


Dikatakannya, kegiatan tahun ini dikemas secara kreatif dengan memadukan beberapa kegiatan yang bersifat edukatif, rekreatif, produktif serta menyenangkan. Sehingga mampu menggetoktukarkan pembinaan sikap serta prilaku peduli lingkungan generasi muda. Selain itu, pelaksanaan tahun ini difokuskan pada pengembangan diri pramuka penegak dan pandega. Hal in terdiri atas bidang fisik, mental, intelektual dan sepiritual sebagai seorang individu ataupun sebagai masyarakat.


“Kegiatan dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai dengan materi yang terkandung didalamnya, sehingga diharapkan seluruh peserta mendapatkan kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas diri serta menemukan proses pembentukan jati dirinya,” jelasnya


Sementara itu, Wakil Walikota Denpasar yang juga Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa memberikan apresiasi atas pelaksanaan Raimuna Cabang Denpasar Tahun 2022 ini. Dimana, pelaksanaan kali ini yang diikuti oleh pramuka penegak dan pandega dengan beragam latar belakang berbaur menjadi satu dengan spirit Bhineka Tunggal Ika dengan satu keluarga besar, yakni Kwarcab Denpasar.


"Ini merupakan momentum sebagai ajang silaturahmi dengan harapan para peserta mampu saling berbagi pengalaman antar pramuka penegak/pandega itu sendiri. Hal ini guna menciptakan generasi muda Indonesia yang terus mengasah kemampuan diri di bidang informasi dan teknologi, sehingga pertemuan ini selain berbagi pengalaman antar peserta juga diharapkan kegiatan ini mampu mencetak generasi muda yang handal, serta mumpuni dalam penguasaan teknologi informasi," ujar Arya Wibawa


Melalui tema 'Abhinaya Praja Sabakti Sahwahita' Ka Kwacab Arya Wibawa berharap agar semua terus terdorong dan menawarkan untuk memupuk rasa ingin mencoba dan berani untuk melakukan hal yang baik serta tidak pernah putus asa dalam segala usaha, semangat, melatih kepemimpinan, inovatif, serta berbudi pekerti luhur


"Kalian adalah tunas dan kader pemimpin bangsa, kelak kalianlah yang akan mewujudkan cita-cita perjuangan para pahlawan dan pendahulu kita, tugas kalian semua untuk terus merawat, menjaga dan mematangkannya sehingga impian para pendiri negara ini dapat terwujud," pungkasnya. (Ags).

Wabup Ipat Sampaikan 4 Ranperda


Jembrana , Bali Kini -
Rapat Paripurna I Masa Persidangan I Tahun Sidang 2022/2023 DPRD Kabupaten Jembrana Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna sampaikan empat ranperda. Rapat yang dipimpin Ketua DPRD Ni Made Sri Sutarmi berlangsung di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana pada Kamis (27/10).


Adapun empat ranperda tersebut diantaranya, Ranperda tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2023, Ranperda tentang Tata Cara Penyelenggaraan Cadangan Pangan Daerah, Ranperda tentang Perlindungan dan Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas dan Ranperda tentang Pencegahan dan Peningkatan Kualitas Terhadap Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh.


Terkait Ranperda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2023, Wabup Ipat memberikan penjelasan struktur RAPBD Tahun Anggaran 2023 yang terdiri dari pendapatan daerah, belanja daerah, dan pembiayaan daerah. Pendapatan Daerah dirancang sebesar Rp1.064.725.151.117 (satu triliun enam puluh empat milyar tujuh ratus dua puluh lima juta seratus lima puluh satu ribu seratus tujuh belas rupiah), komponen belanja daerah dirancang sebesar Rp1.174.756.780.664 (satu triliun seratus tujuh puluh empat milyar tujuh ratus lima puluh enam juta tujuh ratus delapan puluh ribu enam ratus enam puluh empat rupiah). 


"Pada sisi pembiayaan, Penerimaan Pembiayaan berasal dari Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SiLPA) sebesar Rp110.031.629.547 (seratus sepuluh milyar tiga puluh satu juta enam ratus dua puluh sembilan ribu lima ratus empat puluh tujuh rupiah) dan Penerimaan Kembali Pemberian Pinjaman Daerah sebesar Rp5.400.000.000,00 (lima milyar empat ratus juta rupiah). Sedangkan, Pengeluaran Pembiayaan pada Tahun Anggaran 2023 direncanakan untuk Pemberian Pinjaman Daerah sebesar Rp5.400.000.000,00 (lima milyar empat ratus juta rupiah),"ucapnya.


Kemudian tentang Ranperda Tata Cara Penyelenggaraan Cadangan Pangan Daerah, Pemerintah Kabupaten Jembrana harus mengembangkan sistem cadangan pangan daerah yang mandiri agar dapat menjamin terpenuhinya pangan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Jembrana, sekaligus untuk mengantisipasi kerawanan pangan yang bersifat transien yang disebabkan oleh bencana alam yang kecenderungan terjadinya semakin sering dan bersifat lokal. "Dengan adanya sistem cadangan pangan yang baik memungkinkan Pemerintah Kabupaten Jembrana untuk dapat merespon masalah ketahanan dan kerawanan pangan secara lebih cepat, tanggap dan fleksibel,"lanjutnya.


Lebih lanjut, Wabup sapaan akrab Ipat ini menjelaskan Ranperda tentang Perlindungan dan Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas, yaitu 

penyandang disabilitas memiliki hak, kedudukan, dan peran yang sama di segala aspek kehidupan dan penghidupan dengan masyarakat pada umumnya. Untuk itu, penyandang disabilitas, khususnya di Kabupaten Jembrana membutuhkan instrumen yang mampu memberikan pelindungan dan jaminan bagi hak-hak dasar mereka yang selama ini sering kali dikesampingkan. Dengan instrumen tersebut diharapkan pemerintah daerah dapat mencegah diskriminasi, hambatan, pembatasan, kesulitan, dan pengurangan hak penyandang disabilitas. 


"Memperhatikan hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Jembrana perlu membentuk peraturan daerah yang mengatur tentang pelindungan dan pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas. Peraturan daerah tersebut nantinya tidak hanya bermanfaat bagi para penyandang disabilitas tetapi juga dapat memberikan dampak positif bagi keluarga dan masyarakat kebanyakan,"ujarnya.


Terakhir, terkait tentang Pencegahan dan Peningkatan Kualitas terhadap Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh, yaitu bagaimana Pencegahan dan peningkatan kualitas perumahan kumuh dan permukiman kumuh, sangat dibutuhkan agar perumahan kumuh dan permukiman kumuh menjadi perumahan dan kawasan permukiman yang layak huni, sehat, aman, serasi, dan teratur.


"Pemerintah Kabupaten Jembrana perlu memiliki peraturan daerah yang mengatur tentang pencegahan dan peningkatan kualitas perumahan kumuh dan permukiman kumuh. Peraturan daerah ini akan memberikan arah untuk melaksanakan peningkatan kualitas perumahan kumuh dan permukiman kumuh yang terukur, efektif, dan tepat sasaran. Melalui peraturan daerah ini, juga diharapkan terwujudnya perumahan dan permukiman yang dapat menjamin keselamatan masyarakat, kelayakan huni, dan kelestarian lingkungan,"pungkasnya. ( Nengah)



Dukung KTT G20 di Bali, Mabes TNI Kirim 252 Unit KLBB

Jakarta, Bali Kini -  Dalam rangka mendukung kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Tahun 2022 di Bali, Mabes TNI mengirimkan 252 Unit Kendaraan Listrik Berbasis Baterai (KLBB), bertempat GOR Ahmad Yani Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (27/10/2022).



Pengiriman 252 unit KLBB roda empat dan roda dua tersebut guna mendukung kegiatan tugas pengamanan dan pengawalan terhadap para Kepala Negara atau Kepala Pemerintahan peserta Konferensi Tingkat Tinggi G20 Bali yang puncak pelaksanaannya pada tanggal 15-16 November 2022.


Adapun 252 KLBB tersebut terdiri dari mobil kawal sebanyak 42 unit, yaitu 12 unit tipe Hyundai Ioniq, 30 unit tipe Hyundai Ioniq Five adalah produksi tahun 2022 dari Korea Selatan, sedangkan 126 unit motor kawal dan 84 unit motor penyelamatan dilengkapi dengan helm, jaket, celana, sepatu dan sarung tangan adalah merk Zero SRFM produksi tahun 2022 dari Amerika Serikat.


Direncanakan, pengiriman KLBB ke Bali akan dilaksanakan tanggal 28 Oktober 2022. Untuk KLBB roda empat dikirim melalui jalur laut menggunakan KRI Tanjung Kambani-971, sedangkan untuk KLBB roda dua dikirim melalui jalur darat dengan menggunakan trailer.[tim /lpt]

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved