-->

Rabu, 08 November 2017

Jelang Pilgub, KPU Bangli Lantik PPK dan PPS

Jelang Pilgub, KPU Bangli  Lantik PPK dan PPS

Bangli,Balikini.Net --Komisi Pemilihan Umum(KPU) Bangli melantik anggota Panitia  Pemungutan Kecamatan(PPK)dan Panitia Pemungutan Suara(PPS) se Kecamatan Bangli. Sebanyak 236 orang penyelenggara pemilu di Kabupaten Bangli yang terdiri dari 20 orang anggota Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) dan 216 orang anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Bali tahun 2018  . Pelantikan yang dilakukan oleh Ketua KPU Bangli I Dewa Agung Gede Lidartawan  disaksikan oleh Bupati Bangli, Sekretaris KPU Bali, Anggota Forkopinda Kabupaten Bangli, Para Camat Se Kabupaten Bangli, Panwaslu Bangli. Kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah anggota PPK dan PPS dilaksanakan KPU Bangli di Balai Pesamuhan Desa Pakraman Kubu Selasa (07/10/2017) kemarin. Kegiatan pelantikan dihadiri Bupati Bangli I Made Gianyar, Sekretaris KPU Bali Oka Purnama, dan sejumlah unsur Forkompinda Bangli.

Ketua KPU Bangli Dewa Agung Gede Lidartawan mengatakan, anggota PPK dan PPS yang dilantiknya kemarin telah melalui serangkaian proses seleksi mulai dari administrasi hingga interview. 60 persen dari anggota PPK dan PPS yang dilantik dan diambil sumpahnya kali ini adalah anak muda yang usianya dibawah 40 tahun. “Ini adalah regeneasi penyelenggara pemilu,” terangnya.

Lidartawan mengucapkan terimakasih kepada anggota PPK dan PPS yang telah dilantik karena mau ngayah membantu penyelenggaraan pilgub. Dia mengungkapkan untuk merekrut anggota PPK dan PPS cukup sulit. Bahkan masa pendaftaran sempat diperpanjang hingga 2-3 kali. Dia mengingatkan kepada para anggota PPK dan PPS yang dilantik untuk bekerja dengan sungguh-sungguh, penuh tanggung jawab serta bekerja sesuai aturan. “Bekerjalah sesalu tanpa memikirkan hasil,” ujarnya.
Sementara itu Bupati Bangli I Made Gianyar dalam sambutanya menyampaikan PPK dan PPS memiliki peran penting dalam pelaksanaan pemilu. Baik tindaknya pelaksanaan pemilu termasuk pemilihan Gubernur terletak pada PPK dan PPS. “Saya menitipkan harapan kepada bapak dan ibu anggota PPK dan PPS untuk bekerja dengan jujur dan berintegritas sehingga pelaksanaan Pilgub ini dapat menghasilkan pemimpin yang berkualitas. Apalagi bapak dan ibu anggota PPK dan PPS juga sudah menandatangani pakta integritas. Selamat menjalankan tugas mulia ini,”pungkasnya.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved