-->

Senin, 26 Agustus 2019

Lomba Layang-Layang Berhasil Hadirkan 1.500 Penonton

Lomba Layang-Layang Berhasil Hadirkan 1.500 Penonton

Jembrana,BaliKini.Net - Dalam rangka HUT Kota Negara Ke-124 dan HUT RI Ke-74 Tahun 2019, di Lapangan Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Provinsi Bali, Sabtu (24/8) telah berlangsung kegiatan Lomba Layang-Layang Lokal Jembrana dikoordinir oleh I Dewa Putu Merta Yasa (Dewa Abri) selaku Ketua Panitia.

Kegiatan diawali dengan pengumuman tata tertib dan aturan lomba kemudian dilanjutkan dengan sesi perlombaan.

"Jumlah peserta lomba layang-layang yang ikut bertanding sebanyak 132 peserta lokal Jembrana, dengan jenis/katagori layang-layang yang dilombakan diantaranya Layang-Layang Bebean (Ikan) Dewasa ukuran 4 s.d 5 meter dengan jumlah 47 peserta, Layang-Layang Bebean (Ikan) Remaja ukuran 2 s.d 3.5 meter dengan jumlah 63 peserta dan Layang-Layang Kreasi dengan jumlah 22 peserta", jelas Dewa Abri.

Sementara itu, Agus (40) salah seorang warga Desa Pengambengan mengaku sangat menikmati adanya lomba Layang-Layang tersebut. "Saya berharap kegiatan lomba Layang-Layang ini bisa berlangsung setiap tahun", kata Agus.

Memang, lomba Layang-Layang ini berlangsung sangat meriah hingga berhasil menghadirkan sekira 1.500 orang masyarakat Kabupaten Jembrana untuk menonton bahkan ada juga penonton dari luar daerah. (Suar/r5)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved