-->

Senin, 30 September 2019

JEMBRANA AKAN JADI TUAN RUMAH JAMBORE PKH PROVINSI BALI

JEMBRANA AKAN JADI TUAN RUMAH JAMBORE PKH PROVINSI BALI

Jembrana,BaliKini.Net - Di bulan Oktober, Jembrana terpilih menjadi tuan rumah Jambore PKH (Program Keluarga Harapan) Provinsi Bali dan akan di pusatkan di Gilimanuk. Hal tersebut terungkap pada Audiensi Koordinator PKH Provinsi Bali di Ruang VIP Bupati. Rombongan yang dipimpin oleh Tanjung Arum Pamungkas Sebagai Korwil PKH Provinsi Bali, disambut oleh Bupati Jembrana I Putu Artha dan didampingi oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Jembrana dr Made Dwipayana.

Tanjung Arum Pamungkas menyampaikan bahwa Jambore akan berlangsung dari 25 – 26 Oktober 2019 dan di pusatkan di Gilimanuk. Nantinya Jambore akan diikuti kurang lebih 300 peserta dari seluruh Bali, nantinya akan diisi oleh berbagai kegiatan seperti penghijauan, acara motivasi dan berbagai kegiatan social. “Dipilihnya Gilimanuk diharapkan bisa ikut mempromosikan tempat tersebut, dan kami sangat berharap kehadiran bapak Bupati untuk membuka acara tersebut ” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Artha menyambut baik acara tersebut yang diharapkan bisa mengangkat nama Gilimanuk di bidang pariwisata. Selain itu Artha berharap acara social tersebut diisi juga dengan gotong royong dengan membersihkan sampah plastik. “Sekarang sudah ada Pergub yang mengatur pelarangan penggunaan plastik sekali pakai. Saya berharap pada acara tersebut juga diadakan gotong royong dalam membersihkan pesisir pantai dari sampah plastik,” ujar Artha. ( adisuta /r4)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved