-->

Kamis, 09 Juni 2022

Pantai Virgin Beach Desa Bugbug Dipadati Kunjungan Domestik Pasca Manis Galungan

  Pantai Virgin Beach Desa Bugbug Dipadati Kunjungan Domestik Pasca Manis Galungan

 

Karangasem, Bali Kini - Sudah menjadi tradisi bagi masyarakat Hindu di Bali untuk bertamasya atau melancong mengunjungi tempat wisata usai hari Raya Galungan, tepatnya pada Manis Galungan. Tak terkecuali warga masyarakat di Karangasem, mereka biasanya juga mengunjungi beberapa tempat wisata lokal yang tak kalah menarik dari Kabupaten lainnya. 

Salah satu tempat wisata hits di Kabupaten Karangasem ini, yakni Pantai Pasir Putih atau dikenal dengan Virgin Beach Desa Bugbug, Karangasem. 

Kunjungan Wisatawan pasca hari Raya ini juga dirasakan peningkatannya oleh Kepala Badan Pengembang Pariwisata Desa Adat Bugbug (BP2DAB) I Putu Jenana Sukandarista. Ditanya terkait kunjungan ke Pantai Pasir Putih dan Bukit Asah dirinya mengatakan memang mulai ramai "Kemarin masih biasa, hari ini (Manis Galungan) sudah mulai ramai. Kebanyakan pengunjung lokal (domestik), " Katanya, Kamis (9/6/2022). 

Ditinjau ke lokasi, salah satu pengelola Pasir Putih yang bertugas mengatur parkir mengatakan jika memang biasa, kunjungan pasca pasti meningkat dibanding hari-hari lainnya. "Hari ini saya atur sebagaimana mestinya mereka (pengunjung) untuk parkir, saya harap tidak ada yang bandel. Karena pengalaman kemarin, parkir penuh hingga macet, mobil-mobil tidak bisa keluar dari jam 5 sore hingga jam 7 malam baru bisa bergerak, " Terangnya. Padahal fasilitas tempat parkir yang tidak berbayar ini sudah dikelola bagus, bersih dan kini sudah mulai rapi. Sementara, di pagi hari terlihat petugas kebersihan Pasir Putih atau Virgin Beach ini sudah berkeliling untuk membersihkan seluruh area pantai. 

Sementara sebagian wisatawan yang berkunjung bersama sanak keluarganya terlihat sedang asyik menikmati santapan yang dibawanya dari rumah. "Ternyata di sini juga ada tempat pikniknya. Jadi saya dengan anak istri serta adik-adik ke sini. Tempatnya sudah mulai tertata rapi dari terakhir saya berkunjung ke tempat ini, " Kata Mahardika, salah satu pengunjung dari Kabupaten Klungkung yang ditemui di Pantai Pasir Putih Bugbug. Menurutnya, berkunjung ke Pantai Pasir Putih Desa Bugbug yang hanya membayar tiket masuk sebesar Rp. 10.000/orang saja sangat menyenangkan, dengan adanya pemandangan yang bagus serta fasilitas lengkap. 

Wisatawan yang berkunjung ke Virgin Beach ini dapat masuk dari jalan menuju Bukit Asah Bugbug. Wisatawan juga dapat melaksanakan tracking ataupun menggunakan Camper Van dimana di tempat ini sudah di sediakan tempat untuk Camping Ground maupun Camper Van. Sementara fasilitas yang disediakan juga sudah sangat lengkap, jika wisatawan berkunjung di pagi hari, wisatawan juga dapat langsung membeli ikan segar hasil tangkapan nelayan lokal dari perahu nelayan yang baru bersandar. (Ami)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved