-->

Jumat, 09 Januari 2026

Bupati Gus Par Lantik Direktur dan Komisaris PT Karangasem Sejahtera (Perseroda)

Laporan Reporter: Gusti Ayu Purnamiasih

Karangasem, Bali Kini — Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata secara resmi melantik Direktur dan Komisaris PT Karangasem Sejahtera (Perseroda) dalam acara Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan yang berlangsung pada Jumat (9/1/2026).

Pelantikan tersebut dilaksanakan berdasarkan Keputusan Bupati Karangasem Nomor 473/HK/2025 tentang Pengangkatan Komisaris PT Karangasem Sejahtera (Perseroda) Tahun 2025–2029 serta Keputusan Bupati Karangasem Nomor 539/HK/2025 tentang Pengangkatan Direktur PT Karangasem Sejahtera (Perseroda) Tahun 2025–2030.

Dalam keputusan itu, Drs. I Wayan Ardika, M.Si ditetapkan sebagai Komisaris PT Karangasem Sejahtera (Perseroda) untuk masa jabatan 2025–2029. Sementara Yudha Prahasta Lagosa, SE dipercaya menjabat sebagai Direktur PT Karangasem Sejahtera (Perseroda) untuk periode 2025–2030.

Dalam sambutannya, Bupati Karangasem yang akrab disapa Gus Par menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Ia menegaskan bahwa jabatan tersebut merupakan amanah besar yang harus dipertanggungjawabkan tidak hanya secara institusional dan konstitusional kepada pemerintah dan masyarakat, tetapi juga secara moral dan spiritual kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Jabatan ini harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, integritas, dan komitmen, sesuai dengan sumpah jabatan yang telah diikrarkan,” tegasnya.

Lebih lanjut, Bupati menjelaskan bahwa sebagai Perusahaan Perseroan Daerah, PT Karangasem Sejahtera (Perseroda) memiliki peran strategis dan bersifat ganda. Selain memberikan pelayanan publik yang berkualitas kepada masyarakat, Perseroda juga dituntut berorientasi ekonomi guna menghasilkan keuntungan yang berdampak pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Bupati juga menekankan agar seluruh aktivitas dan kinerja Perseroda selaras dengan visi pembangunan Kabupaten Karangasem yang AGUNG (Aman, Gigih, Unggul, Nyaman, dan Gemah Ripah Loh Jinawi). Untuk itu, seluruh jajaran perusahaan diminta menerapkan prinsip tata kelola perusahaan yang baik, meliputi transparansi, kemandirian, akuntabilitas, tanggung jawab, dan kewajaran.

Acara pelantikan tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Karangasem, Pimpinan DPRD Kabupaten Karangasem, Sekretaris Daerah, jajaran staf ahli dan asisten Setda, pimpinan perangkat daerah, perwakilan instansi vertikal, pimpinan BUMN dan perbankan, serta panitia seleksi dan tim uji kelayakan dan kepatutan.

Menutup sambutannya, Bupati berharap PT Karangasem Sejahtera (Perseroda) di bawah kepemimpinan yang baru mampu berkembang secara profesional dan inovatif, serta memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan pelayanan publik dan percepatan pembangunan daerah. (Ami/rls)

Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Buka Karpet Merah Bagi UMKM Karangasem, Bisa Tayangkan Promosi Gratis di Videotron Pemda


Laporan reporter: Gusti Ayu Purnamiasih
Karangasem, Bali Kini – UMKM di Kabupaten Karangasem mendapat angin segar. Pemerintah Kabupaten Karangasem resmi membuka kesempatan promosi gratis bagi pengusaha UMKM melalui penayangan video produk di videotron milik Pemda yang tersebar di berbagai titik strategis. Kebijakan ini menjadi peluang besar bagi pelaku usaha kecil untuk memperluas jangkauan pemasaran tanpa biaya sepeser pun.

Menurut Kepala Diskoperindag Kabupaten Karangasem, Gede Loka Santika, bahan video promosi UMKM sudah dapat mulai dikirim sejak awal Desember 2025. Saat ini proses pengadaan videotron baru masih berjalan dalam Tahun Anggaran 2025.

Loka Santika menegaskan bahwa kebijakan ini merupakan arahan langsung Bupati Karangasem, yang memasukkan sektor UMKM sebagai salah satu prioritas strategis dalam RPJMD 2025–2029. Karena itu, program penayangan promosi di videotron tidak dibatasi jangka waktunya, memberi ruang luas bagi pengusaha UMKM untuk memanfaatkan fasilitas tersebut kapan saja.

“Kebijakan Bupati ini disampaikan ketika beliau menjadi penceramah dalam materi Kebijakan Digitalisasi Pemerintah Daerah pada pelatihan Branding & Digital Marketing bagi UMKM. Tujuannya jelas: memperluas informasi potensi unggulan UMKM Karangasem supaya akses pemasaran makin luas dan usaha bisa naik kelas,” ujarnya.

Sementara itu, Kabid UMKM, I Wayan Sadiada, menjelaskan bahwa bahan video promosi unggulan UMKM Karangasem dapat mulai dikirim pada awal Desember 2025. “Sembari menunggu penyelesaian pengadaan videotron baru di Tahun Anggaran 2025 ini. Kesempatan ini diberikan bagi pengusaha UMKM sesuai arahan Bapak Bupati belum dibatasi kapan berakhir, tetapi sesuai komitmen kebijakan pemerintah yang tertuang dalam RPJMD 2025–2029 bahwa sektor UMKM merupakan salah satu kebijakan strategis pemerintah sehingga bisa dipastikan kesempatan ini tidak dibatasi jangka waktunya,” tandasnya saat dikonfirmasi pada Kamis (11/12/2025).

Pemkab menegaskan bahwa penayangan video promosi UMKM ini sepenuhnya gratis, sebagai bentuk dukungan pemerintah terhadap pertumbuhan ekonomi lokal.

Pemerintah mengajak seluruh pengusaha UMKM Karangasem untuk tidak melewatkan kesempatan ini dan segera mengirimkan materi promosi agar produk mereka semakin dikenal masyarakat luas. (Ami)

Minggu, 16 November 2025

Galungan 2025: Bupati Gus Par-Wabup Guru Pandu Ajak Warga Perkuat Nilai Dharma



Momentum Kemenangan Dharma Jadi Pondasi Pemantapan Visi Karangasem AGUNG

Karangasem, Bali Kini - Pemerintah Kabupaten Karangasem melalui Bupati I Gusti Putu Parwata (Gus Par) dan Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa (Guru Pandu), mengajak seluruh masyarakat memaknai Hari Raya Galungan dan Kuningan Tahun 2025 sebagai momentum kemenangan Dharma yang wajib diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.


Pesan spiritual ini disampaikan secara resmi oleh Bupati Gus Par dan Wabup Pandu pada Sabtu (15/11/2025) seusai memantau kegiatan Karangasem Akhir Pekan di Jalur 11, salah satu program Pemkab yang mendapat sambutan positif masyarakat.

"Mari kita, menjadikan perayaan tahun ini, tidak hanya seremonial secara ritual saja, tetapi juga menjadikan perayaan tersebut sebagai dasar tindakan nyata dalam kehidupan sehari-hari," imbau Bupati.Gus Par.

Bupati Gus Par menyebutkan, kemenangan Dharma tidak boleh berhenti di tempat ibadah atau selesai setelah upacara. Nilai-nilai Dharma seperti kejujuran, integritas, keadilan, saling tolong-menolong, dan pengendalian diri wajib (harus) dibawa dan dipraktikkan saat bekerja, berinteraksi sosial, di rumah dan dalam setiap aspek kehidupan.

Visi AGUNG Sejalan dengan Semangat Galungan

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata (Gus Par), menekankan bahwa nilai-nilai yang terkandung dalam Galungan sangat relevan dengan Visi pembangunan daerah, yaitu mewujudkan Karangasem yang AGUNG (Aman, Gigih, Unggul, Nyaman dan Gemah Ripah Loh Jinawi).

“Kemenangan Dharma membutuhkan perjuangan yang Gigih dari setiap individu untuk memerangi Adharma. Semangat kegigihan inilah yang menjadi fondasi kita bersama dalam membangun Karangasem yang Unggul dan Aman dari segala ancaman, baik itu kemiskinan maupun ketahanan pangan,” ujar Bupati Gus Par.

Wakil Bupati Karangasem, Pandu Prapanca Lagosa (Guru Pandu), menambahkan bahwa perayaan ini merupakan bentuk nyata komitmen Pemkab dalam menguatkan Misi 3, yakni pelestarian Adat, Budaya dan Agama.

“Galungan dan Kuningan adalah puncak penguatan karakter masyarakat Karangasem. Dengan pondasi moral dan spiritual yang kuat, kita akan menciptakan lingkungan yang Nyaman dan pada akhirnya, mewujudkan Karangasem yang Gemah Ripah Loh Jinawi (sejahtera) seutuhnya,” jelas Guru Pandu.

Pemkab berharap, semangat hari raya ini dapat memotivasi seluruh jajaran ASN dan masyarakat untuk terus bersatu dan bekerja keras demi pembangunan daerah. (Rls)

Rabu, 05 November 2025

Bupati Gus Par Dikukuhkan Jadi Duta Penggerak Ayah Teladan, Wamen Kemendukbangga Tekankan Kunci Indonesia Emas Dimulai dari Keluarga


Laporan reporter: Gusti Ayu Purnamiasih

Karangasem, Bali Kini— Bupati Karangasem, Gusti Putu Parwata (Gus Par) resmi dikukuhkan sebagai Duta Penggerak Ayah Teladan oleh Wakil Kepala BKKBN, Ratu Ayu Isyana Bagus Oka, yang juga merupakan Wamen Kemendukbangga, dalam acara yang digelar di Wantilan Kantor Bupati Karangasem, Rabu (5/11/2025).

Dalam sambutannya, Ratu Ayu Isyana Bagus Oka menegaskan bahwa Indonesia sedang mengarah menuju Indonesia Emas 2045, dan keberhasilan itu mustahil tanpa peningkatan kualitas sumber daya manusia sejak dini.

“Indonesia emas 2045 harus kita capai. Kita mulai dari sekarang. Fokusnya bukan hanya pada anak sekolah, tapi juga pada ibu hamil, menyusui, dan balita, terutama pada periode 1000 hari pertama kehidupan,” ujarnya.

Ia menjelaskan bahwa program yang dijalankan BKKBN bukan hanya soal kesehatan, tetapi juga peningkatan kualitas keluarga dan ekonomi, karena ekonomi yang kuat berpengaruh pada tumbuh kembang anak.

Ratu Ayu juga menggarisbawahi pentingnya peran ayah dalam keluarga melalui gerakan Ayah Teladan Indonesia.

“Pusat tanggung jawab ritual, spiritual, dan moral dalam keluarga dimulai dari peran ayah. Membangun manusia unggul dimulai dari rumah,” tegasnya.

Selain itu, ia menyoroti tantangan era digital dan media sosial yang rentan menyeret anak pada pergaulan bebas. Peran ayah dibutuhkan sebagai penyeimbang.

Menariknya, Ratu Ayu juga menyebut aspek biologi dalam keluarga. Menurutnya, wanita mengalami fase fluktuasi hormon ekstrem 7–10 tahun sebelum menopause, yang disebut sebagai "zona of chaos". Di waktu yang sama, sering kali anak memasuki usia remaja yang juga penuh perubahan hormon.

 “Dalam situasi ini, peran ayah sangat penting untuk menjaga stabilitas keluarga,” katanya.

Dengan dikukuhkannya Gus Par sebagai Duta Penggerak Ayah Teladan, pemerintah berharap Karangasem dapat menjadi contoh dalam pembangunan keluarga berkualitas — ayah hadir, ibu kuat, dan anak tumbuh optimal. (Ami)

Selasa, 04 November 2025

BNNK Karangasem Sidak Tes Urine di Satpol PP dan Dinas Perhubungan, Semua Pegawai Negatif Narkoba

Laporan reporter: Gusti Ayu Purnamiasih

KARANGASEM, Bali Kini — Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Karangasem melaksanakan sidak tes urine terhadap personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Karangasem, Senin (3/11/2025). Hasilnya, seluruh peserta dinyatakan negatif dari penyalahgunaan narkotika.

Sidak yang dipimpin oleh Alvin Andrew Dias, S.H. ini menyasar dua instansi, yakni Satpol PP dan Dinas Perhubungan. Di Satpol PP, sebanyak 22 orang mengikuti tes, terdiri atas Kasatpol PP, pejabat eselon III dan IV, serta anggota regu jaga. Sedangkan di Dinas Perhubungan, terdapat 30 orang peserta, meliputi Kadishub dan jajaran pejabat eselon III serta IV.

Kegiatan tersebut merupakan deteksi dini non pro-justitia, atau pemeriksaan yang bersifat internal dan bukan bagian dari proses hukum. Tes dilakukan untuk memastikan lingkungan kerja pemerintahan di Karangasem terbebas dari penyalahgunaan narkotika.

“Pelaksanaan deteksi dini ini kami lakukan agar seluruh ASN maupun pegawai non-ASN di lingkungan Pemkab Karangasem tetap bersih dari narkoba. Kami ingin pastikan bahwa pelayanan publik diberikan oleh aparat yang sehat dan bebas dari pengaruh zat berbahaya,” ujar Alvin Andrew Dias, S.H.

Tes dilakukan dengan rapid test 7 parameter — meliputi AMP, BZO, COC, MET, MOR, CAR, dan THC — oleh tim dari BNNK Karangasem. Dari hasil pemeriksaan terhadap total 52 orang peserta, seluruhnya dinyatakan negatif.

Kasatpol PP Karangasem mengapresiasi kegiatan ini sebagai langkah positif dalam menjaga disiplin dan integritas aparat di lapangan. “Kami menyambut baik kegiatan ini. Tes semacam ini penting agar tidak ada celah bagi oknum yang mencoba bermain-main dengan narkoba,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Kadishub Karangasem yang menegaskan pentingnya menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan profesional. “Kami siap mendukung penuh kegiatan deteksi dini seperti ini karena keselamatan dan pelayanan masyarakat harus dijaga dari pengaruh narkotika,” katanya.

BNNK Karangasem juga berencana memperluas kegiatan deteksi dini serupa ke sejumlah instansi lainnya di lingkungan Pemkab Karangasem. Langkah ini disebut sebagai upaya berkelanjutan menciptakan birokrasi yang bersih, sehat, dan bebas narkoba.

“Kami berharap semua OPD bisa berkomitmen mendukung Karangasem menuju Bersinar — Bersih dari Narkoba,” tambah Alvin Andrew Dias.

Pihaknya menegaskan, meski kegiatan ini bersifat non-projustitia, namun menjadi bagian penting dari pencegahan dini penyalahgunaan narkotika di kalangan ASN. “Kalau ditemukan indikasi positif, tentu akan kami tindaklanjuti sesuai mekanisme pembinaan internal. Tapi hari ini syukurlah semua negatif,” ujarnya.

Salah satu pejabat di lingkungan Dinas Perhubungan mengaku kegiatan ini menjadi pengingat penting bagi seluruh aparatur agar lebih disiplin dan menjaga diri. “Tes seperti ini bagus dilakukan secara mendadak. Biar tidak ada yang coba-coba. Selain itu juga jadi motivasi untuk hidup sehat dan menjaga nama baik instansi,” katanya.

Dengan hasil negatif di dua instansi besar ini, BNNK Karangasem menilai kesadaran aparatur sipil negara di daerah tersebut terhadap bahaya narkoba semakin tinggi. “Ini bukti nyata bahwa komitmen pemerintah daerah bersama BNN untuk menciptakan lingkungan kerja yang bersih benar-benar berjalan,” tutup Alvin dengan tegas. (Ami)

Minggu, 26 Oktober 2025

BUPATI KARANGASEM TINJAU SEJUMLAH LOKASI PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DI WILAYAH KECAMATAN KUBU


Laporan tim: Gusti Ayu Purnamiasih 

Karangasem, Bali Kini – Bupati Karangasem melaksanakan peninjauan ke sejumlah lokasi kegiatan pembangunan infrastruktur di wilayah Kecamatan Kubu. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Karangasem dalam memastikan pelaksanaan pembangunan berjalan sesuai rencana serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Peninjauan pertama dilakukan di Balai Banjar Mekar Sari, Desa Sukadana, Kecamatan Kubu. Di lokasi ini, Bupati meninjau pekerjaan rekonstruksi jalan ruas  Munduksari yang dilaksanakan oleh CV. Dharma Santhi Karya dengan nilai kontrak sebesar Rp1.980.185.000,00 dan jangka waktu pelaksanaan selama 75 hari kalender. Proyek dengan panjang rencana 1.800 meter dan lebar 3 meter ini bersumber dari Dana APBDP Tahun Anggaran 2025.
Dalam peninjauan tersebut, Bupati didampingi oleh anggota DPRD Dapil Kubu Jero Musna, perwakilan Dinas PUPRKim, Bagian Ekbang, Kabag Umum, Dirut PDAM, Bappeda, Kepala Dusun Mekar Sari, serta Kepala Desa Sukadana.

Selanjutnya, Bupati Karangasem melanjutkan peninjauan ke Desa Tianyar, Dusun Paleg Kaja, Subak Samuh, Kecamatan Kubu, untuk meninjau lokasi pipanisasi bantuan CSR PDAM sepanjang 9 kilometer. Program ini merupakan hasil kolaborasi antara Yayasan Yasera dan Yayasan Karsa dengan Pemerintah Kabupaten Karangasem. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh jajaran Ekbang, PUPRKim, dan Bappeda.
Bupati mengapresiasi sinergi antara pemerintah daerah, BUMD, dan lembaga sosial yang telah bersama-sama berupaya meningkatkan akses air bersih bagi masyarakat di wilayah yang membutuhkan.

Peninjauan terakhir dilakukan di Rumah Pintar Munti Gunung, di mana Bupati meninjau kondisi sumur bor yang masih mengalami kendala teknis akibat adanya batu besar di dalam sumur. Pemerintah Kabupaten melalui Bidang Ekonomi Pembangunan (Ekbang), Dinas PUPRKim, dan Bappeda akan segera menindaklanjuti kendala tersebut agar fasilitas air bersih di kawasan tersebut dapat segera berfungsi optimal.

Melalui kegiatan peninjauan ini, Bupati Karangasem menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus hadir di lapangan, memastikan setiap program pembangunan berjalan dengan baik, tepat sasaran, dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat. (Rls/Ami)
© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved