-->

Sabtu, 06 Agustus 2022

Optimis Selesai Sesuai Target, Pengerjaan TMMD Ke 114 Berjalan Baik

  Optimis Selesai Sesuai Target, Pengerjaan TMMD Ke 114 Berjalan Baik


Tabanan, Bali Kini - Operasi Bhakti TNI Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 114 di wilayah Kodim 1619/Tabanan yang telah memasuki hari ke -9. Dengan dipimpin langsung Dandim 1619/Tabanan selaku Dansatgas TMMD Ke 114 Kodim 1619/Tabanan Letkol Inf Ferry Adianto, operasi ini sudah berjalan sepanjang 36,5%.

Dansatgas yang langsung hadir memimpin pengerjaan mengatakan jika sasaran pokoknya ialah membuat pelebaran dan pengerasan/betonisasi jalan sepanjang 1.150 meter. Serta pembuatan dan pemasangan pelat beton, senderan gorong-gorong dan penyenderan saluran air. 

"Program TMMD ini merupakan kolaborasi antara TNI dengan Pemerintah Daerah bersama Instansi terkait, juga melibatkan masyarakat setempat dengan dikerjakan secara gotongroyong dan bahu-membahu untuk mewujudkan infrastruktur jalan yang menghubungkan dua kecamatan melalui Desa Sangketan, Kecamatan Penebel dan Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg, " Terangnya Dansatgas yang didampingi Pasiter Kodim 1619/Tabanan Kapten Inf I Made Widiarta bersama Komandan Kompi (Dandki) SSK Satgas TMMD Ke-114 Kapten Czi I Nyoman Wirahadi. 

"Kira optimis program TMMD ke-114 ini akan dapat diselesaikan tepat waktu walaupun ada beberapa kendala dilapangan dan mudah-mudahan segera dapat membantu memperlancar perekonomian masyarakat dan mempermudah distribusi hasil-hasil pertanian maupun perkebunan di wilayah tersebut serta mempersingkat waktu tempuh antar kedua wilayah, " Tandasnya. 

Sementara pengerasan jalan atau betonisasi jalan sepanjang 1.150 meter itu, memiliki lebar 4 meter dengan ketebalan. Dimana pengerjaannya sudah mencapai 420 meter atau 36,5 persen. sedangkan pengerjaan lainnya berupa pelebaran jalan sudah mencapai 90 persen, pembuat plat  beton panjang 2,5 meter, lebar 5 meter, tinggi 2 meter dan senderan jembatan 1 ( pertama) (pembongkaran jembatan pelat pertama) mencapai 30 persen.

"Pengerjaan lainnya, yakni pembuatan gorong - gorong pertama, sudah mencapai 100 persen. Pembuatan pelat beton kedua dengan panjang 3 meter, lebar 3 meter, tinggi 3 meter dan senderan  mencapai  90 persen, pembuatan gorong - gorong dan senderan ke dua (2) mencapai 60 persen. Penyenderan saluran air dari titik 0 (Nol) sudah 100 persen dan ditambahkan pembuatan tugu TMMD  ke-114 baru mencapai  30 persen," Jelasnya. 

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved