-->

Senin, 30 Mei 2022

Bupati Tabanan Himbau Masyarakat Lebih Waspada Terhadap Akun Palsu yang Mengatasnamakan Dirinya


BALIKINI.NET, TABANAN Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE,MM menghimbau kepada seluruh masyarakat, utamanya masyarakat Tabanan agar lebih waspada dan berhati-hati, karena telah tersebar akun palsu di Media Sosial Facebook yang mengatasnamakan dirinya. 

Pihaknya meminta agar masyarakat tidak menerima permintaan pertemanan dari akun atas nama I Komang Gede Sanjaya tersebut. Hal tersebut diungkapkan pihaknya, Senin (30/5) pagi di ruang kerjanya.

Klarifikasi ini diberikan Bupati Sanjaya setelah menerima aduan dari salah satu masyarakat yang terkonfirmasi melakukan percakapan melalui wadah messenger yang disediakan di aplikasi sosial media Facebook. Bupati Sanjaya berharap tidak ada pihak yang nantinya dirugikan atas kasus ini. 

“Semakin canggihnya terknologi, tingkat kejahatan atau cybercrime juga semakin tinggi. Saya berharap masyarakat Tabanan lebih cerdas dan bijak menanggapi dan lebih selektif menerima pertemanan di media sosial apapun,” paparnya.

Pihaknya juga sangat menyayangkan mengapa ada pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang melakukan tindakan seperti ini, yang tentunya bisa meresahkan masyarakat. “ Saya berharap kejadian ini bisa menjadi pelajaran bagi kita semua di dalam memanfaatkan media sosial. Saya tidak mau hal ini nantinya akan meresahkan masyarakat dan mencemarkan nama baik,” imbuhnya.

Menurutnya, mekanisme dalam tatanan birokrasi di Kabupaten Tabanan sudah berjalan sesuai dengan aturan yang ditetapkan, dan tidak akan ada celah bagi pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan tindakan penipuan.

“Saya tegaskan sekali lagi kepada seluruh pihak baik itu masyarakat, maupun ASN di Pemkab Tabanan agar tidak mudah percaya dengan berita hoax terkait dengan tata kelola kepegawaian. Kita dalam menjalankan tatanan birokrasi sudah bertumpu pada atudan-aturan yang ditetapkan. Saya selaku Bupati Tabanan tidak pernah meminta uang untuk kepentingan apapun baik kepada masyarakat dan personal. Dan saya juga tidak pernah meminta uang dengan menjanjikan sesuatu ataupun jabatan. Mari kita bersama-sama bergandengan tangan melawan berita hoax di Kabupaten Tabanan, agar keharmonisan selalu terjaga dengan baik untuk mewujudkan pembangunan di Kabupaten Tabanan” tandasnya.(**)

Kamis, 19 Mei 2022

Bendung Alih Fungsi Lahan, Pemkab Tabanan Rakor Aktualisasi Lahan dengan Dirjen Tata Ruang Kemen PUPR


BALIKINI.NET, TABANAN — Di era globalisasi saat ini, lahan produktif untuk pertanian semakin terancam. Jika tidak cerdas dalam mensiasati, perumahan dan tempat usaha akan semakin menjamur karena alih fungsi lahan kian tak terbendung. Untuk menanggulangi hal tersebut, Pemkab Tabanan mengambil langkah-langkah strategis, salah satunya melakukan rapat koordinasi dengan Dirjen Pengendalian dan Penertiban Tanah dan Ruang Kemen PUPR RI terkait verifikasi aktual lahan sawah yang dilindungi dan berita acara lahan sawah yang dilindungi, Kamis, (19/5) siang.

Kedatangan Dirjen Pengendalian dan Penertiban Tanah dan Ruang Kemen PUPR RI DR. Ir. Budi Situmorang, MUSP, beserta rombongan di Kabupaten Tabanan, saat itu diterima langsung oleh Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, bersama Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta, di ruang kerjanya di Kantor Bupati setempat. Turut hadir mendampingi Bupati saat itu, Sekda, para Asisten dan OPD terkait di lingkungan Pemkab Tabanan. Setelah melakukan perbincangan singkat, kegiatan dilanjutkan di ruang rapat lantai III kantor Bupati Tabanan yang dipimpin oleh Sekda I Gede Susila.

Di kesempatan itu, Sekda I Gede Susila yang membacakan sambutan Bupati, menngucapkan terimakasih atas kehadiran Dirjen Pengendalian dan Penertiban Tanah dan Ruang DR. Ir. Budi Situmorang, MUSP, beserta jajaran di Tabanan. “Semoga kehadiran Bapak memberikan semangat dan menguatkan tali silaturahmi antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah di Provinsi Bali umumnya, dan di Kabupaten Tabanan khususnya,” ujar Susila.

Berkaitan dengan tata ruang, Pemkab Tabanan berkeinginan membangun daerah dengan pengembangan pariwisata untuk dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta penyediaan ruang pemukiman untuk antisipasi pertambahan penduduk. Keinginan tersebut tertuang dalam rancangan revisi rencana tata ruang wilayah Kabupaten Tabanan yang saat ini sudah melaui tahapan rapat koordinasi lintas sektor. Namun, pola ruang yang dirancang masih terhambat karena adanya perbedaan dengan ketentuan lahan sawah yang dilindungi.

Oleh karena itu, pada kesempatan ini disampaikan kembali permohonan revisi lahan sawah yang dilindungi. Pihak Pemkab sangat berharap revisi ini dikabulkan, berikut data-data dan keperluan lainnya untuk revisi juga telah dipersiapkan dengan teliti. “Kami sangat berharap terkabulkannya permohonan kami terkait dengan masalah revisi lahan sawah dilindungi, sehingga ketentuan lahan sawah yang dilindungi sesuai dengan pola ruang revisi rencana tata ruang wilayah Kabupaten Tabanan,” sambung Susila.

Terkait hal tersebut, Dirjen Pengendalian dan Penertiban Tanah dan Ruang sangat mengapresiasi langkah Pemkab Tabanan mengembangkan daerah berbasis pariwisata dengan memanfaatkan lahan sebaik-baiknya tanpa mengurangi fungsi lahan pertanian produktif. Ia juga menegaskan, untuk melakukan revisi lahan diperlukan diskusi yang sangat teliti dari semua pihak terkait, agar menghasilkan keputusan yang baik dan berujung pada kesejahteraan masyarakat. Inilah tujuannya datang ke Tabanan agar dapat melakukan diskusi dan melihat secara langsung dan mengecek ke lokasi, sehingga tidak salah dalam mengambil keputusan. 

Rabu, 18 Mei 2022

Bupati Suwirta Jadi Narasumber Capacity Building untuk Pengendalian Tembakau di Tingkat Daerah


BALIKINI.NET, KLUNGKUNG Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta kembali didaulat menjadi Narasumber Virtual Capacity Building untuk Pengendalian Tembakau di Tingkat Daerah secara virtual melalui Video Conference Zoom Meeting, Rabu (18/5).

Bupati Suwirta dalam paparannya dalam berbagi pengalaman implementasi Kawasan Tanpa Rokok di Kabupaten Klungkung yakni dengan komitmen yang kuat dalam penerapan Perda KTR, Pemberdayaan masyarakat adat dan Remaja, Dukungan Pengelola Usaha,  Sosialisasi dan Pembinaan. "Penerapan Perda Kawasan Tanpa Rokok tidaklah sulit, yang diperlukan hanyalah komitmen kuat dari pemimpin daerah itu sendiri sebagai pola panutan, " ujar Bupati Suwirta

Adapun strategi pengendalian bahaya roko di Klungkung dengan komitmen pemerintah, pemberdayaan masyrakat adat dan remaja, dukungan pengelola kawasan, sosialisasi, dan klinik berhenti merokok. "Perlu adanya komitmen pemerintah, sosialisasi pengawasan dan penegakan serta pengembangan jaringan lintas sektor adat dan organisasi kemanusiaan," jelas Bupati asal Nusa Ceningan ini.

Pihaknya juga menjelaskan Komitmen dan aksi dalam mensosialisasikan kawasan tanpa rokok di Klungkung yakni, Implementasi KTR, Elimasi iklan rokok luar gedung, pelarangan iklan rokok, promosi dan sponsor rokok serta mendorong pembuatan hukum adat (perarem) KTR Desa Adat, Gebrak partisipasi masyarakat klungkung dari berbagi lapisan dalam kampanye bahaya rokok. "Kita harus terus berkomitmen untuk mencegah agar merokok tidak menjadi sebuah kebiasaan, mengantisipasi perilaku merokok pada anak usia remaja untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat tanpa rokok," imbuhnya. 

Latihan Menembak Di Hari Kedua Personil Polres Tabanan Gunakan Senpi Laras Panjang


BALIKINI.NET, TABANAN Untuk melatih kemampuan menembak bagi personil Polres Tabanan dan meningkatkan disiplin anggota dalam penggunaan senjata api dalam pelaksanaan tugas. Sejak hari Selasa tanggal 17/5/2022 telah dilakukan Latihan menembak oleh anggota Polres Tabanan yang dipimpin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H. Pelaksanaan kegiatan latihan menembak berlangsung selama dua hari di lapangan tembak Praja Rasta Gandewa Polres Tabanan yang berlokasi di Desa Penebel Tabanan. Latihan menembak ini menggunakan beberapa jenis senpi milik Polres Tabanan, pistol revolver, Laras Panjang (AK2000 dan V2). Demikian juga dengan latihan bongkar pasang senjata dilaksanakan di lapangan tembak Praja Rasta Gandewa.

Pelaksanaannya latihan di hari kedua hari Rabu tanggal 18 Mei 2022 dipimpin oleh Kabag SDM Polres Tabanan , dengan peserta dari anggota opsnal Polres Tabanan dan personil jajaran Polsek. Bertindak sebagai instruktur dalam kegiatan Latihan ini oleh AIPTU I Gusti Agung M.P.   dan Aiptu I Gusti Arya Bagus S.P.,.

Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., melalui Kabag SDM Polres Tabanan Kompol Ni Ketut Seni Paniyantini, S.H., M.H. mengatakan bahwa "Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kemampuan masing personil Polres Tabanan dalam penggunaan senpi. Disamping hal tersebut juga dimaksudkan untuk meningkatkan disiplin anggota dalam penggunaan senjata api. Penggunaan senpi dalam bertugas agar sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang telah ditentukan oleh dinas Polri." Ungkap Kabag SDM Polres Tabanan.

"Kami berharap kedepannya semua personil Polres Tabanan memiliki kemampuan menembak yang semakin mumpuni, bahkan tidak menutup kemungkinan akan bisa meraih prestasi dalam ajang lomba menembak pada event event tertentu" Tutup Kabag SDM Polres Tabanan. (Rabu 18/5/2022 sore)

Minggu, 15 Mei 2022

Bupati Sanjaya, Kedepankan Semangat Gotong Royong dalam Pembangunan


BALIKINI.net, TABANAN Mengedepankan semangat gotong-royong dalam pembangunan, baik itu pembangunan sekala maupun niskala akan meringankan beban kita, terlebih dalam situasi ekonomi pasca Pandemi Covid-19 seperti saat ini. “Saya salut, masyarakat di Tabanan masih bisa melaksanakan yadnya dalam situasi seperti ini”. Hal tersebut diungkapkan Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, saat menghadiri undangan Pemelaspasan Pura Balai Banjar Adat Asta Dharma, Desa Gubug,Tabanan, Minggu, (15/5).

Turut mendampingi anggota DPR RI, Ketua DPRD Tabanan, Sekda, dan OPD terkait, Camat Tabanan serta unsur Muspika Kecamatan Tabanan. Kedatangan rombongan Pemkab disambut baik oleh masyarakat Banjar Adat Asta Dharma yang saat itu didampingi Perbekel, Bendesa Adat dan tokoh masyarakat setempat.

Bupati Sanjaya menyampaikan rasa terima kasih dan rasa syukurnya karena semangat persatuan dan gotong royong yang ditunjukkan oleh warga. "Saya bukan apa-apa tanpa kalian. Semangat gotong royong dan persatuan ini tolong selalu dijaga dan dipertahankan agar bisa menjadi motivasi juga bagi yang lainnya dalam membangun daerah," ungkapnya.

Bupati Sanjaya juga mengungkapkan, bahwa Pemkab memiliki visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM). Sanjaya meminta agar masyarakat tetap bersama-sama bersinergi mewujudkan visi tersebut. 

"Matur suksma pisan atas dukungan saudara-saudara sekalian di Banjar ini tidak pernah mengecewakan. Tiang juga matur suksma, berkat saudara-saudara, saya dan jajaran selalu memberikan dukungan penuh," Sanjaya menambahkan. 

Selebihnya, Sanjaya berharap kebersamaan, kekompakan dan persatuan antar warga tetap dipupuk dan ditingkatkan begitu pula sinergi dengan Pemerintah. 

"Persatuan dan kebersamaan ini tetap dipupuk, karena dengan rasa ini sudah barang tentu dalam rangka kita dalam menjalankan tugas baik selaku masyarakat baik di pemerintah tetap kita jalankan bersama. Kuncinya adalah tetap dengan rasa kebersamaan dan persatuan," pinta Sanjaya disambut dengan kesiapan dan dukungan dari seluruh masyarakat setempat.

Terkait apresiasi dari Bupati Tabanan dan jajaran, masyarakat Banjar Adat Asta Dharma yang saat itu diwakili oleh Ketua Paniti Karya I Gusti Agung Ketut Adnya Purna, mengucapkan terimakasih atas kehadiran dan dukungan Bupati beseta jajaran. Pihaknya berharap, agar pembangunan di wilayahnya bisa terus berkembang dan selalu mendapat dukungan pemerintah guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera, khususnya di Banjar Adat Asta Dharma.

Jumat, 13 Mei 2022

Kuatkan Sinergi Dengan Provinsi, TP PKK Tabanan Dukung Pasar Rakyat Kabupaten Klungkung


BALIKINI.net, TABANAN — Senantiasa membangun serta menguatkan sinergi untuk mendukung program-program unggulan PKK dalam melanjutkan aksi sosial kegiatan “Pasar Rakyat”, Ketua TP PKK Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, S.H datang langsung ke Kabupaten Klungkung untuk berbagi bersama dengan masyarakat Klungkung, Jumat (13/5).

Kegiatan acara bertema “Menyapa dan Berbagi” ini digelar mulai pagi, di Alun-alun Ida I Dewa Agung Jambe Kabupaten Klungkung dan dihadiri oleh Ketua TP PKK Provinsi Bali, Ny Putri Suastini Koster beserta para Ketua TP PKK se-Kabupaten / Kota di Bali. Nampak hadir juga Bupati Klungkung, dan Kadis PMD dari masing-masing kabupaten/kota.

Pasar Rakyat yang rutin dilakukan setiap bulan ini berlangsung secara roadshow di masing-masing kabupaten di Bali. Kabupaten Klungkung menghadirkan hasil bumi pertanian serta kerajinan asli IKM dan UMKM masyarakat yang bisa dibeli secara langsung oleh para pengunjung. Para undangan kemudian dipersilahkan untuk berbelanja dan hasilnya nanti akan kembali diberikan kepada masyarakat Klungkung. Ini merupakan wujud aksi sosial program kerja TP PKK yang digalangkan selama beberapa bulan terakhir. 

Sebanyak 100 orang penerima manfaat yang berasal dari 4 kecamatan di kabupaten Klungkung, dipersiapkan untuk menerima bantuan dari TP PKK. Di mana masing-masing kecamatan berjumlah 25 orang penerima bantuan, termasuk di Nusa Penida. Kriteria penerima bantuan adalah masyarakat yang kurang mampu dan tentunya yang terdampak covid 19. 

Ketua TP PKK Provinsi, Ny Putri Koster dalam arahannya, menekankan beragam manfaat yang bisa dihasilkan dari pelaksanaan Pasar Rakyat ini. Acara yang digagas bersama ini, selain memberikan kesempatan bagi para anggota TP PKK antar Kabupaten/Kota Se-Bali untuk bertemu secara rutin selama sebulan sekali, namun juga bisa memberikan bantuan dan perhatian langsung bagi masyarakat serta dikemas dalam suasana yang ceria dan bahagia.

“Kita pilih acara sesuai dengan kondisi pandemi seperti sekarang, yaitu menyapa masyarakat dan berbagi kepada masyarakat. Dengan berbelanja dan berbagi, serta didasari oleh ketulusan hati, kami hadir untuk menyapa semeton Kabupaten Klungkung” Ujar Ny. Putri.

Di pertemuan tersebut, pihaknya juga sekaligus menekankan tugas pokok dari Ibu PKK yang utamanya ialah mengayomi, membimbing dan menjembatani agar permasalahan-permasalahan kecil yang ada di keluarga bisa dicarikan solusinya. Termasuk masalah-masalah seperti menjaga kesehatan lansia, disabilitas dan ibu hamil KEK serta berjuang untuk mengatasi penurunan angka stunting. 

“Kalau satu persatu masalah kita selesaikan, niscaya Visi PKK untuk mewujudkan keluarga yang sehat, cerdas dan berdaya guna, dengan dilandasi ahlak yang mulia, akan segera terwujud” ungkapnya. Tak lupa juga ia galakkan semangat bersama TP PKK dalam bersinergi dengan pemerintah, membangun Bali menjadi lebih baik lagi, agar sesuai dengan Visi, Nangun Sat Kerti Loka Bali, Menuju Bali Era  Baru. 

Komitmen PKK untuk terus berdedikasi dalam memajukan dan menyejahterakan masyarakat, juga disampaikan oleh Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua TP PKK Tabanan. Baginya, geliat Pasar Rakyat ini memberikan manfaat yang sangat baik bagi masyarakat di Kabupaten/Kota di Bali. “Program Pasar Rakyat di Klungkung ini patut diberikan apresiasi. Banyaknya IKM dan UMKM yang hadir juga bukti masyarakat Klungkung yang bangkit dan bersama-sama memajukan Sektor perekonomian, terlebih di masa Pandemi ini” Pungkas Ny. Rai.

Pihaknya juga berpesan untuk senantiasa menjalankan program PKK dengan hati yang tulus dan cinta yang besar. “Dengan hati yang tulus pasti akan memberikan perubahan yang besar, apalagi jika dilakukan secara bergotong-royong, seperti Pasar Rakyat ini, kita membeli hasil produksi masyarakat untuk dibagikan kembali ke masyrakat, jadi sama-sama membantu” Tutupnya. 

Terkait dengan kedatangan TP PKK Provinsi dan Kabupaten/Kota Sebali, Ketua TP PKK Klungkung, Ny. Ayu Suwirta sampaikan ungkapan terima kasih atas bantuan dan juga partisipasi dari para undangan untuk membantu dengan berbelanja dan berbagi kepada masyarakat Klungkung. “Saya berterima kasih kepada Bunda Putri Koster dan Bunda-Bunda TP PKK Kabupaten/Kota Se-Bali karena sudah membantu masyarakat Klungkung yang memerlukan, baik itu gizi buruk, lansia, ibu Hamil KEK dan Stunting” Ujarnya. 


Rabu, 11 Mei 2022

Jadi Panutan, Bupati Tabanan Dinobatkan Sebagai Ayah Generasi Berencana


Tabanan – Komitmen mendukung ide dan gagasan generasi muda selama satu tahun lebih kepemimpinannya, Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., dinobatkan sebagai Ayah  Generasi Berencana (GenRe) Kabupaten Tabanan tahun 2021. Penobatan ini dilakukan oleh Forum GenRe Kabupaten Tabanan saat melakukan audiensi di ruang kerja Bupati setempat yang difalisitasi oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dispenduk KB), Rabu, (11/5) siang.

Penobatan Bupati sebagai ayah GenRe di tingkat Kabupaten mengikuti arahan nasional, mengingat, setiap jenjang (tingkat Kabupaten, Provinsi, dan Nasional) memiliki ayah GenRenya masing-masing untuk dijadikan panutan. Forum Generasi Berencana ini memiliki prinsip "dari, oleh, dan untuk remaja". Dimana, forum ini lahir dari remaja, dikelola oleh remaja demi kepentingan remaja. Forum GenRe sendiri lahir dari keresahan akan segala macam bahaya yang mengancam remaja dan ketahanan remaja.

Sanjaya sangat menyambut baik penobatan dirinya sebagai Ayah Genre Kabupaten Tabanan tahun 2021. Orang nomer satu di Tabanan ini berharap mampu menjadi pengayom yang baik juga sebagai ayah yang baik bagi anak-anaknya. Disamping itu, beberapa masukan dan himbauan juga diberikan kepada forum GenRe dan pihak yang terkait dalam forum ini serta selalu melakukan koordinasi dengan dinas terkait.

“Saya ingin organisasi ini bergerak secara berkelanjutan dalam mendukung visi menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani. Saya sangat mendukung penuh aksi ini. Akan tetapi, saya juga menghimbau agar dalam setiap kegiatan agar selalu melakukan koordinasi dan komunikasi secara intensif dengan Dinas terkait yang menangani. Sehingga, aksi ini nantinya selain ada yang mengayomi juga ada yang membimbing, sehingga tidak liar bergerak sendiri-sendiri tanpa sepengetahuan Dinas terkait,” pinta Sanjaya.

Duta GenRe Kabupaten Tabanan tahun 2021 Ayu Raspani, sebelumnya mengatakan sangat berterimakasih atas sambutan baik yang diberikan Bupati beserta jajaran terkait. Keresahan akan segala macam bahaya yang mengancam remaja dan ketahanan remaja yang pihaknya sebut TRIAD KRR (Pernikahan dini, seks bebas, dan napza) merupakan awal mula dibentuknya Forum GenRe.

Pihaknya berharap agar kedepannya, Bapak Bupati beserta jajaran terkait mampu menjadi pengayom juga pembimbing dalam keberlanjutan forum ini. Karena pihaknya sangat menyadari, tanpa bantuan pemerintah, aksi ini tidak akan berjalan dengan optimal. “Bahaya-bahaya ini kita kenal dengan TRIAD KRR. Sehingga tujuan utama lahirnya GenRe sendiripun untuk menjauhkan remaja dari yang namanya TRIAD KRR, yakni Pernikahan dini, seks bebas, dan napza,” ujar Ayu Rasp.

Jumat, 06 Mei 2022

Bupati Tabanan "Ngaben Massal Wujud Nyata Gotong Royong Masyarakat"


BALIKINI.NET | TABANAN - Ngaben massal merupakan wujud nyata bentuk gotong royong yang dilaksanakan oleh masyarakat, karena selain menghemat biaya, kegiatan ini juga mampu menumbuhkan rasa kebersamaan tanpa harus mengurangi makna dari upacara itu sendiri. Hal tersebut diungkapkan Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, saat menghadiri undangan upacara Pitra Yadnya Pengabenan/Atiwa-tiwa Massal yang diselenggarakan oleh warga Banjar Adat Jelijih Lebah, Desa Megati, Kecamatan Selemadeg Timur Tabanan, Jumat, (6/5) siang.

Tiba di lokasi sekitar pukul 13.00 wita, Bupati Sanjaya yang saat itu didampingi anggota Komisi IV DPR RI I Made Urip yang diwakili staf ahli, anggota DPRD Provinsi Bali I Ketut Suryadi, dan beberapa anggota DPRD Tabanan, Asisten II dan OPD terkait, disambut baik oleh Perbekel, Bendesa Adat serta Warga setempat yang nampak hadir saat itu. Sanjaya sangat mengapresiasi semangat warga, utamanya gotong-royong dalam membangun karya. Turut juga hadir saat itu, Camat dan unsur Muspika Kecamatan Seltim serta undangan lainnya.

Dalam kegiatan rutin yang diselenggarakan sesuai perarem Adat setempat itu menyertakan 10 Sawa dengan biaya per Sawanya sebanyak Rp. 4 juta. Dimana, dalam Ngaben yang dilakukan secara perseorangan bahkan bisa menghabiskan dana 20 kali lipat dari itu. Sehingga Ngaben Massal atau yang juga sering disebut Ngaben Megibung ini sangat tepat dilakukan guna meringankan beban masyarakat apalagi saat ini masih dalam masa pandemi.

"Titiang di Pemerintah Kabupaten Tabanan, disertai oleh teman-teman di DPRD baik Pusat, Provinsi dan Kabupaten juga OPD terkait, datang kesini memberikan dukungan dan doa restu. Sehingga karya dilaksanakan ini berjalan dengan baik tanpa kekurangan apapun," ujar Bupati Sanjaya dalam sambutannya saat itu.

Selain itu, orang nomer satu di Tabanan itu juga mengungkapkan kebanggaannya dikala melihat masyarakatnya memiliki semangat persatuan. Sehingga dengan persatuan berlandaskan dengan azas gotong-royong, masyarakat dengan senang hati dan tulus ikhlas melaksanakan karya. Hal ini dikatakannya sangat sejalan dengan visi misi Pemkab Tabanan yakni pada Atma Kerthi. 

"Harapan saya, semoga semeton dalam melaksanakan karya sangat dilancarkan oleh Ida Sang Hyang Widhi/Tuhan Yang Maha Esa. Juga agar semoga Yadnya ini mesari, saya haturkan punia sebagai cihna bhakti saya kepada semeton saya disini," Sanjaya menambahkan.

Terkait kehadiran Bupati dan jajaran, Ketua Panitia I Nyoman Sumantra mewakili seluruh warga mengcapkan terimakasih kepada Bupati dan jajaran. Pihaknya mengaku sangat bersyukur dan bangga mendapat dukungan baik moril maupun materiil dari pemerintah. Besar harapannya untuk kedepannya agar segala pembangunan di wilayahnya, terus mendapat dukungan dari pemerintah. 

Senin, 02 Mei 2022

Pemkab Tabanan Bersama Forkopimda Pantau Arus Mudik


BALIKINI.NET | TABANAN - Memastikan jalur mudik aman, Bupati Tabanan dalam kesempatan ini diwakili oleh Sekda I Gede Susila bersama jajaran Forkopimda melakukan Pemantauan arus mudik di sepanjang ruas jalan Tabanan sampai Pos Terpadu Selabih, Minggu (01/5).

"Atas seijin Pak Bupati, bersama jajaran Forkopimda melakukan monitor pada pos-pos pengamanan operasi ketupat dalam rangka lebaran. Memastikan pengamanan arus lalu lintas masyarakat yang mudik, aman dan terkendali dilapangan," ujar Susila saat itu.

Dalam pemantauan dilapangan,  Sekda Susila mengecek pos terpadu yang terdiri dari TNI, Polri, jajaran Dishub, SatpolPP dan Dinas Kesehatan, memastikan kesiapan petugas. Sehingga, kesiapan petugas yang mumpuni, dengan demikian masyarakat merasa terayomi dan aman dalam perjalanan. 

Lebih lanjut, menurut Susila pengamanan arus mudik sudah dilaksanakan dengan baik dan sudah ditangani oleh petugas dan tidak ditemukan kendala selama arus mudik sampai saat ini. Ia selaku wakil Pemkab sangat mengapresiasi seluruh pihak terkait yang tergabung dalam pengamanan.

"Setelah dilakukan Pemantauan dilapangan, petugas sudah melakukan tugasnya dengan baik. Dari Dinas Kesehatan melakukan pelayanan vaksinasi, kendaraan - kendaraan yang dijalan macet sudah juga diambil langkah secepatnya oleh petugas dilapangan," terang Susila.

Susila juga menjelaskan, tadi laporannya tidak ada kendala yang sangat berarti kelancaran pelaksanaan tugas menjelang lebaran ini. Ia berharap, mudah-mudahan masyarakat yang lebaran bisa sampai dirumahnya dengan baik dan aman. 

Disamping itu, pihaknya juga menghimbau masyarakat yang masih dalam melakukan perjalanan mudik dari jalur sepanjang Tabanan mohon berhati-hati karena masih banyak sekali masyarakat yang melaksanakan mudik, sehingga selamat sampai tempat tujuan.

Sabtu, 30 April 2022

Hadiri Pemelaspasan Patung Catur Muka Desa Biaung, Bupati Tabanan Minta Warga Selalu Kompak


BALIKINI.NET | TABANAN - Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM. mengatakan sangat bersyukur memiliki masyarakat yang selalu kompak bersatu dengan pemerintah dalam mewujudkan pembangunan di Desa. Hal ini diungkapkan Bupati Sanjaya saat menghadiri Pemelaspasan Patung Catur Muka Desa Biaung, Kecamatan Penebel, Tabanan, Sabtu, (30/4) siang.

Dengan didampingi oleh perwakilan anggota DPR RI I Made Urip, Ketua DPRD Provinsi Bali N. Adi Wiryatama, Sekda dan OPD terkait, Camat dan unsure Muspika Kecamatan Penebel, Bupati Sanjaya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh pembangunan ini. Sanjaya juga menyatakan pembangunan ini sangat sesuai dengan visi misi Pemkab Tabanan, dimana pembangunan ini mempunyai tujuan yang sangat mulia.

Orang nomor satu di Tabanan ini juga berharap, agar dengan adanya patung catur muka ini, masyarakat di Desa Biaung memiliki sifat-sifat yang bijaksana, kasih sayang, murah hati dan penuh ketentraman, welas asih, sesuai dengan perwujudan dewa dalam patung catur muka tersebut. Sehingga, tujuan pembangunan ini terealisasi dengan sempurna.

"Semoga atas terbangunnya Patung Catur Muka ini, sifat-sifat Dewa yang terkandung dalam perwujudan catur muka ini bisa kita jabarkan guna mewujudkan visi misi Kabupaten Tabanan Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani, (AUM)," imbuh politisi asal Dauh Pala Tabanan ini.

Disamping itu, Sanjaya juga meminta kepada seluruh masyarakat khususnya di Desa Biaung agar selalu kompak bersatu dalam mewujudkan pembangunan. Sehingga, Tabanan yang Aman, Unggul dan Madani terwujud sesuai yang diharapkan bersama. Selain itu, Sanjaya juga menyinggung bahwa Pemerintah dan masyarakat juga harus selalu bersatu dalam mewujudkan pembangunan.

"Mari kita bersatu terus membangun Tabanan, apalagi tadi saya lihat ada simbul-simbul persatuan saat memasuki Desa. Semoga semeton saya disini selalu kompak bersatu untuk mewujudkan pembangunan di Kabupaten Tabanan yang kita cintai ini. Mari kita tingkatkan persatuan, selalu melakukan koordinasi dan komunikasi dengan baik, sehingga segala program pembangunan bisa diwujudkan untuk kesejahteraan masyarakat,”pinta Sanjaya.

Sebelumnya, Ketua Panitia Ngurah Pinda mengatakan, pembangunan ini telah digarap mulai tahun 2019 hingga sekarang dengan berlandaskan persatuan dan gotong-royong. Dana pembangunan diambil dari APBDes dan bantuan pemerintah. Senada dengan Bupati, pihaknya juga berharap agar Patung Catur Muka ini, Desa Biaung bisa menjadi tempat yang baik dan memiliki masyarakat yang bersatu, saling asah, asih, asuh menuju kesejahteraan.

Jumat, 22 April 2022

Jadi Inspirasi, Ibu-ibu KWT Tabanan Dapat Tanggapan Positif Wabup Edi Wirawan

 

Tabanan, Bali Kini - Tanggapan positif diberikan Wakil Bupati Tabanan, I Made Edi Wirawan saat berkunjung ke stand GAPOKWATAN. Apresiasi positif diberikan atas semangat Ibu-ibu KWT Tabanan dalam mempromosikan olahan yang diproduksinya. Beraneka ragam jenis olahan pangan lokal ditampilkan, seperti aneka kripik minuman dan buah segar yang dikemas dan dilabel dengan kemasan yang cantik serta rasa yang khas dari masing-masing KWT.

Kegiatan Ibu-ibu KWT ini juga menjadikan inspirasi untuk tetap semangat berkarya serta berinovasi, dalam menampilkan hasil olahan yang unik yg menarik minat konsumen. 

"Saya harap, ibu-ibu juga bisa mengolah kelapa menjadi vco dan juga membuat katalog sejenis daftar olahan pangan yang sudah dikemas dengan cantik beserta harga yang akan dijual . Dengan katalog itu konsumen lebih mudah mengenal produk KWT dan lebih efektif, efisien jika konsumen ingin bertransaksi apalagi sekarang zaman sudah online" ungkap Wakil Bupati dalam kunjungannya, Kamis (21/4/2022) 

Dalam kesempatan tersebut, Ibu Yudiani salah satu anggota KWT Tabanan memaparkan kepada Wabup Wirawan bersama ibu yang saat itu berkunjung, terkait terwujudnya  GAPOKWATAN Lumbung Rasa ini. "Dimulai dari berkumpulnya Ibu-ibu KWT binaan DISKEPA Tabanan mengadakan arisan rutin bulanan guna saling mengakrabkan diri. Ibu-ibu ini berasal dari berbagai desa di Kabupaten Tabanan. Kita berbagi ilmu dalam mengolah pangan lokal. Dengan rutinnya Ibu-ibu KWT bertemu saling mengisi dan saling support serta koordinasi yang baik dari DISKEPA dan DISTAN Tabanan akhirnya munculah ide ibu-ibu menggabungkan diri menjadi KWT se-Kabupaten Tabanan dalam wadah GAPOKWATAN Lumbung Rasa yang berlokasi di Pondok Indi Penebel,"jelasnya. Lanjut Yudiani,  hal tersebut dapat menjadi jembatan agar memudahkan dalam mempromosikan olahan pangan hasil produksi KWT, secara bersama sama dengan jangkauan yang lebih luas.


"Disamping itu pula adanya lokasi kami berkumpul memudahkan untuk melakukan temu usaha dan menerima pelatihan Tiktok online yang marak sekarang ini. Kelompok kami juga sudah bersinergi dengan media sosial KORAN BALI KINI  dalam mempromosikan olahan GAPOKWATAN LUMBUNG RASA hingga bisa dikenal oleh masyarakat luas baik domestik maupun luar negeri, " Sambung Yudiani. 

Di akhir perbincangan selaku perwakilan kelompok Yudiani berharap agar kedepannya  pemerintah lebih memperhatikan keberadaan Ibu-ibu KWT terutama jika ada event-event di pemerintahan. "Kami harap bisa  tampil dan lebih semangat lagi menciptakan olahan pangan yang baru, " Tutupnya.

Bupati Sanjaya, “Jaga Bumi Dengan Konsep Tri Hita Karana”


BaliKini.net, TABANAN – Dalam rangka memperingati hari Bumi sedunia, yang merupakan momentum bagi manusia untuk kembali mengingat dan menjaga planet yang dihuni manusia. Serta tercantum dalam Nangun sat Kerthi Lokha Bali, kita selalu diingatkan untuk bersama-sama menjaga dan membangun kelestarian alam dan lingkungan sesuai dengan konsep Tri Hita Karana, seperti disampaikan Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M saat membuka acara peringatan hari Bumi Sedunia, Jumat (22/4) di Kantor lingkungan Hidup Tabanan.

Pada kesempatan ini hadir mendampingi Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga, Sekda Tabanan, OPD terkait  Pemkab Tabanan, Ketua Komunitas Eco Enzyme Tabanan Ni Wayan Yuli Ekayani, ketua Yayasan energi baru terbarukan  Bali I Gst. Muryayasa, kepala SMKN 3 Tabanan Dewa Made Wardika Yusana, perwakilan Dinas Sosial Prov Bali serta para pegawai bank sampah dan siswa siswi SMKN 3 Tabanan

Dalam sambutannya Bupati Sanjaya mengatakan April menjadi bulan yang istimewa bagi bumi kita, tempat bernaung seluruh mahluk hidup yang dinilai mulai renta akibat pemanasan global. Saat ini bumi dihuni sekitar 7.2 milyar jiwa, ini mengindikasikan bahwa saat ini tingkat konsumsi penduduk global telah melebihi tingkat pasokan sumber daya alam yang tersedia di bumi, diiringi kualitas  lingkungan hidup yang cenderung menurun di banyak negara termasuk Indonesia.

Peringatan hari bumi dengan tema “invest in our planet” atau berinvestasi di planet kita, menjadi momen untuk mengubah banyak hal, termasuk iklim bisnis, iklim politik, dan bagaimana kita mengambil tindakan terhadap iklim. Sanjaya menegaskan bahwa sekaranglah saatnya untuk menjaga dan melindungi Kesehatan kita, keluarga kita mata pencaharian kita. “Saya berharap agar seluruh masyarakat di Tabanan untuk terus memelihara lingkungan hidup dan berbuat baik terhadap bumi dengan langkah-langkah kecil, apakah transisi ke energi terbarukan melestarikan hutan atau membersihkan diri dari momok polusi plastik” ujar Sanjaya dalam sambutannya.

Pada kesempatan ini dirinya menghimbau kepada masyarkat Tabanan untuk selalu melaksanakan konsep hidup Tri Hita Karana guna menjaga hubungan manusia dengan  alam dan lingkungan  untuk menjaga ibu pertiwi yang kita cintai dengan melakukan penanaman pohon disekitar daerah aliran sungai serta menjaga kualitas air sungai dan danau dari pencemaran serta pencemaran pengolahan sampah berbasis pada sumber di desa-desa.

“Semoga di hari bumi ini sampah di kabupaten Tabanan  bisa berkurang dan tidak ada lagi tempat penampungan sampah di pinggir jalan yang mengotori keindahan wajah kota Tabanan dan di desa yang kita cinta” Tambahnya.

Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup I Made Subagia mengatakan bahwa pada setiap tanggal 22 April di Indonesia, bahkan di dunia merayakan Hari Bumi, dimana event ini merupakan acara tahunan yang dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan apresiasi publik terhadap bumi. Terutama meningkatkan kesadaran akan pelestarian lingkungan. “Melalui peringatan hari Bumi menjadi momen yaitu untuk meningkatkan kesadaran dan apresiasi terhadap bumi sebagai tempat tinggal kita” pihaknya mengungkapkan.

Adapun kegiatan yang dilaksanakan dalam peringatan Hari Bumi di Tabanan diantaranya penyerahan kesepakatan Kerjasama berupa MoU antara Pemkab Tabanan dengan Yayasan Energi Baru Terbarukan Bali dan SMKN 3 Tabanan, penyemprotan Eco Enzyme di Pusat Kota Tabanan, penanaman pohon sandat serentak, pembukaan bank sampah lingkungan hidup, pergelaran dan edukasi energi baru terbarukan berbasis solar cell dari SMKN 3 Tabanan serta pemasangan alat pemantauan kualitas udara ambien ( passive simpler) untuk mengetahui tingkat pencemaran  udara.

Rabu, 20 April 2022

Bupati Tabanan Berharap Tidak Akan Ada Lagi Kesenjangan Teknologi di Desa


Tabanan – Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE,MM berharap dengan terwujudnya desa digital di seluruh desa di Kabupaten Tabanan akan mampu menghilangkan kesenjangan teknologi di desa. Hal tersebut terungkap saat pihaknya melakukan kegiatan Ngantor di Desa Penebel sekaligus meresmikan Sistem Informasi Desa Digital (Isabel) Desa Penebel, Rabu, (20/4) di wantilan kantor Perbekel Penebel. Hadir pula dalam kesempatan tersebut anggota DPRD Kabupaten Tabanan dan jajaran Pemkab Tabanan, diantaranya Sekda, Kepala OPD terkait, Camat Penebel dan unsur Muspika Kecamatan Penebel, Perbekel, Bendesa Adat dan tokoh masyarakat Desa Penebel.

Menurut Bupati Sanjaya, Pemkab Tabanan akan terus berupaya mensejahterakan masyarakatnya, kendati saat ini kondisi anggaran yang dikelola Pemkab masih jauh dari kata layak. Hal ini tidak menyurutkan niat dan semangat Pemkab Tabanan untuk terus membangun, salah satunya membangun dari desa. “Desa merupakan fondasi awal suksesnya pembangunan di tingkat Kabupaten. Meskipun kondisi anggaran kita di Pemerintah Kabupaten belum stabil, kita masih tetap semangat membangun desa. Ya salah satunya dengan membangun desa digital ini, “ ungkapnya. 

Dalam kesempatan tersebut Bupati Sanjaya beserta seluruh jajaran melakukan dialog terbuka dengan Perbekel, Bendesa Adat, tokoh masyarakat serta beberapa masyarakat setempat yang hadir saat itu guna menjaring aspirasi masyarakat. Mulai dari mempercepat program pembangunan di Desa, bagaimana cara membangkitkan potensi yang ada, meningkatkan kesejahteraan masyarakat hingga mencari solusi dari permasalahan yang ada di Desa. Sehingga, pembangunan di desa tidak hanya berdasarkan tokoh-tokoh yang berpengaruh saja, melainkan berbasis data dan sesuai keperluan yang dibutuhkan. 

Dalam mewujudkan hal tersebut, Politisi asal Dauh pala tersebut juga menyinggung, pendekatan pembangunan dengan konsep gotong-royong seperti program partisipatif sangat berpengaruh dalam percepatan pembangunan di Desa. “Membangun jalan desa contohnya. Hanya modal semen, pasir atau koral, pengecoran dan masyarakat sebagai penggerak kita ajak membangun. Itu lebih menguntungkan daripada dikasi pemborong, contoh 1 KM Rp. 100 juta, tapi dengan partisipatif kita bisa mengeluarkan dana Rp. 50 juta. Kita (Pemkab) bayar ongkosnya, masyarakat kita ajak gotong-royong dan kualitasnya juga lebih baik,” ujar Sanjaya.

Ditambahkan, Penebel mempunyai potensi area persawahan dan ladang yang membentang, usulan masyarakatnya didominasi mulai dari permasalahan pemasaran hasil panen dan infrastruktur jalan untuk transportasi. Setelah mendapatkan berbagai masukan itu, Sanjaya menghimbau kepada jajaran Pemkab yang hadir saat itu agar segera menindaklanjuti dan melayani masyarakat dengan baik. Ibarat dokter mengobati orang sakit, dalam penanganan diperlukan obat sesuai resep yang tepat. “Inilah tujuan kita berkantor di Desa, sehingga kita tahu secara langsung apa yang menjadi harapan dari Desa itu sendiri,” tambahnya.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Sanjaya juga meninjau kegiatan Posyandu, melihat hasil IKM Penebel, meresmikan Kantor Desa Penebel, dan melakukan panen pertanian hidroponik (pokcai) serta memberikan bantuan secara simbolis kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19. Kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama dengan menu olahan kuliner lokal, seperti; Nyalian (ikan wader) goreng, olahan Belut, Kakul sawah, Sayur Gondo, juga Sambel Bongkot. Perbekel Desa Penebel, I Gusti Agung Ketut Sastrawan, pada kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada Bupati dan jajaran yang telah berkenan berkantor di Desa Penebel. Ia berharap melalui kegiatan ini, kedepannya pembangunan khususnya di Desa Penebel semakin baik. 

Selasa, 19 April 2022

Stand Pameran GAPOKTAWAN Dapat Apresiasi Dari Bupati Tabanan


Tabanan, Bali Kini - Stand dari Ibu-ibu KWT Tabanan dari GaPokWaTan Lumbung Rasa mendapat banyak atensi. Bahkan Bapak dan Ibu Bupati Tabanan sempat kunjungi Stand GaPokWaTan Lumbung Rasa Pondok Indi, Selasa (19/4/2022) pada Pameran Bali Bangkit.

Apresiasi positif diberikan oleh Bapak dan Ibu Bupati kepada GAPOKWATAN Lumbung Rasa Pondok Indi. Beliau mengaku bangga dengan keberadaan dan kinerja Ibu-ibu KWT Tabanan dalam mengolah pangan lokal menjadi olahan yang sangat bervariasi serta cara pengemasannya yang sudah modern. 

Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya juga menyarankan berinovasi lagi dalam mengolah panganan tradisional seperti salah satunya sengauk beliau juga berjanji untuk memfasilitasi dalam ijin dan pemasaran olahan yang lebih luas lagi.

Sementara, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Dewa Ayu Sri Widyanti juga memberikan saran sebagai bentuk apresiasi. 


"Walaupun sudah mendapat apresiasi positif dari bapak bupati hendaknya ibu-ibu KWT Lumbung Rasa lebih berinovasi dengan produk olahan serta menjaga mutu produk baik rasa maupun kemasan pangannya," Sarannya. 

Menurut anggota KWT yang menjaga stand, Sri Asri Artini dengan hadirnya Bapak Bupati ke stand GaPokWaTan lumbung rasa Pondok Indi merasa bangga dan lebih bersemangat untuk berkreasi untuk mengolah dan menjaga mutu olahan. (**)

Sabtu, 16 April 2022

Bupati Tabanan Dampingi Kasad Dudung Tinjau DTW Tanah Lot


Tabanan - Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, menyambut kedatangan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) TNI Jenderal Dudung Abdurachman pada kunjungan kerjanya di Kabupaten Tabanan. Didampingi Ketua DPRD I Made Dirga, jajaran Forkopimda, Sekda dan OPD terkait, Sanjaya melaksanakan pertemuan dengan Jenderal Dudung di Wantilan Pura Luhur Tanah Lot. Jumat, (15/4) sore.

Orang nomer satu di Tabanan tersebut mengucapkan selamat datang dan juga terimakasih atas kunjungannya ke Tabanan. Disamping itu, Sanjaya juga menyampaikan sekilas tentang DTW Tanah Lot. Dimana sebelum pandemi, Tanah Lot merupakan tempat tujuan favorit bagi wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Kedepan, diharapkan Tanah Lot mampu bangkit kembali sebagai salah satu penopang PAD Kabupaten Tabanan.

Usai melakukan penyambutan, Bupati Sanjaya mendampingi Jenderal Dudung melakukan tinjauan di seputaran DTW Tanah Lot. Di kesempatan itu, Sanjaya mengatakan bahwa Tabanan merupakan daerah agraris yang mayoritas masyarakatnya menggeluti sektor Pertanian. Dimana, Tabanan juga didukung oleh sektor pariwisata dengan adanya tiga DTW yang cukup terkenal, yakni DTW Tanah Lot Kediri, DTW Jatiluwih, Penebel dan DTW Ulundanu Beratan, Baturiti.

Pada kesempatan tersebut, Jenderal Dudung juga mengucapkan terimakasih atas sambutan dari Bupati bersama jajaran Forkopimda. Ia juga berharap, kondisi kembali pulih dan normal kembali, sehingga tingkat kunjungan wisatawan ke Tanah Lot dan DTW lainnya bisa pulih dan normal kembali. Selebihnya, Jenderal Dudung juga sangat mengapresiasi kekompakan antara Bupati dengan DPRD dan jajaran Forkopimda. 

Ikuti Pameran Kuliner IKM Bali Bangkit 2022, Ibu-ibu KWT Tabanan Optimis Produknya Laris Di Pasaran

 

Tabanan, Bali Kini - KWT (Kelompok Wanita Tani) Tabanan mulai gencar untuk memasarkan produk olahan pangan lokal hasil buah tangan kreatif dan terampil mereka di pasaran. Tak tanggung-tanggung, mereka bahkan mengikuti Pameran Kuliner IKM Bali Bangkit 2022 yang diadakan di Art Center Denpasar  dari tanggal 15-28 April 2022 .

Produk pertanian yang berlimpah tanpa diolah dengan tangan-tangna trampil dan kreatif sudah pasti akan mengurangi nilai jual produk itu sendiri. Tidak hanya itu saja pemasaran yang pasti dan kuat tentu akan lebih memberikan arti dan nilai jual terhadap produk. 

Ibu-ibu KWT Tabanan yang tergabung dalam Kelompok Lumbung Rasa menilai jika pemasaran produknya selama ini sifatnya masih sebatas lingkungan sekitar saja tentu kurang memberikan peluang pasar untuk olahan mereka. Untuk itu agar produk olahan tersebut terkenal luas, mereka mengikuti segala macam pemasaran termasuk memperkenalkannya pada event-event yang akan datang.

"Atas dasar itulah terjalin komunikasi kerjasama  dan koordinasi yang baik dari DISKEPA Tabanan  dengan Ibu-ibu KWT Tabanan  terwujud dalam giat Ibu-ibu KWT mengikuti Pameran Kuliner IKM BALI BANGKIT di Art Center Denpasar Tahun 2022 yg berlangsung dari tgl 15 -28 April 2022," Kata Ida Ayu Agung Windayani Kusumaharani, S.E.,M.M. sekedar informasi, pameran tersebut berlangsung dimulai pada Jumat 15 April 2022, pukul 09.00 Wita. 

Sempat dikunjungi oleh Ibu Team Penggerak PKK Kabupaten Tabanan Ibu Rai Wahyuni Sanjaya,SH beserta jajarannya, dalam kesempatan itu ibu bupati sangat mengapresiasi semua olahan Ibu-ibu GAPOKWATAN  LUMBUNG RASA dan berharap kedepannya  lebih diperhatikan untuk diberikan peluang tampil dalam setiap event yang diadakan pemerintah. "Agar nantinya menambah wawasan Ibu-ibu KWT dalam berkreasi mengolah pangan lokal dan juga menambah pendapatan keluarga mereka, " Katanya. 


Apresiasi yang bagus juga dikemukakan oleh panitia pameran( Ida Ayu Agung Windayani Kusumaharani,     S.E, M.M. Kabid Perekonomian Dan SDA Bapedalitbang Kab. Tabanan) terhadap penampilan dan rasa dari produk olahan tersebut. "Tiang sangat terkesan dengan upaya dari GAPOKWATAN  LUMBUNG RASA. Tidak hanya rasa dari produk yang dihasilkan sangat enak dan produknya variatif, namun kemasannya sangat modern sehingga saya optimis produk-produk dari KWT kita bisa bersaing di pasar pasar modern. Terus upayakan digital marketing dengan menjadi member dari semua market place yang sedang trend saat ini. Karena hanya digital marketing yang sangat efektif untuk meningkatkan penjualan dimasa pandemi yang belum juga berakhir ini. Sekian dan terimakasih atas partisipasinya dalam Pameran Kuliner IKM Bali Bangkit tahap 3 Kabupaten Tabanan Tahun 2022,"ujarnya.

Antusias dan semangat ibu-ibu KWT Tabanan yang bertugas jaga stand pun terlihat untuk hari pertama pameran. Tercermin dari diketahuinya hasil penjualan yang diperoleh sampai akhir jaga sebesar Rp 1.050.000,-  dari target olahan yang dibawa sebanyak 25 jenis  dengan harga Rp 1.740.000,-.

"Astungkara hasil yang perlu disyukuri sebagai awal giat kita untuk pameran hari pertama ini. Mogi hari-hari berikutnya bisa lebih baik dari hari ini, " Ungkap Ni Wayan Wiati salah satu anggota KWT Tabanan yang menjaga stand pameran.

Senin, 11 April 2022

Tabanan Sabet Penghargaan DjPb, Terbaik Ketiga Nasional Penyaluran Dana Desa 2021


Tabanan – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Pemerintah Kabupaten Tabanan di tingkat Nasional. Dimana, Kabupaten Tabanan berhasil menjadi Kabupaten terbaik ketiga atas  kinerja Pengelolaan Dana Desa Tahun 2021 oleh Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DjPb) Kemenkeu RI. Raihan ini tentu saja menjadi motivasi bagi OPD lainnya di lingkungan Pemkab Tabanan. Piagam penghargaan tersebut diserahkan secara langsung di Kantor Bupati Tabanan, Senin, (11/4), oleh Kepala Kantor Wilayah DjPb Provinsi Bali Teguh Dwi Nugroho kepada Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM.

Penilaian pengelolaan Dana Desa tersebut ditetapkan dengan beberapa kategori penilaiaan secara nasional, salah satunya adalah penilaiaan terhadap Kinerja Pengelolaan Dana Desa tahun Anggaran 2021. Perlu diketahui bahwa, Dana Desa adalah dana dari APBN yang diperuntukan bagi Desa dan digunakan untuk membiayai penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat di Desa. Nampak hadir saat itu, Sekda, para Asisten dan OPD terkait menyaksikan penyerahan piagam penghargaan tersebut.

Bupati Sanjaya selaku Kepala Daerah sangat bersyukur karena Tabanan menjadi salah satu Kabupaten di Provinsi Bali yang sanggup menjalankan amanah pusat menyalurkan Dana Desa dengan cepat. Hal ini membuktikan bahwa, Bupati Sanjaya sangat berkomitmen guna mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat di Desa semakin optimal. Dimana, Tabanan mempunyai Visi menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani, (AUM) yang salah satu skala prioritasnya adalah membangun dari Desa.

Pada kesempatan itu, Sanjaya juga menekankan agar penghargaan ini mampu menjadi motivasi bukan hanya bagi DPMD Tabanan tetapi juga menjadi penyemangat bagi OPD lainnya di lingkungan Pemkab Tabanan untuk bekerja lebih baik lagi. “Prestasi ini memang sangat membanggakan bagi kita, tetapi jangan sampai membuat kita lupa diri. Jadikan hal ini sebagai tolak ukur buntuk memotivasi semangat kerja di seluruh jajaran OPD. Saya harap kita harus bekerja lebih keras lagi untuk mempertahankan prestasi ini, bahkan kedepannya mampu meraih prestasi-prestasi lainnya di tingkat nasional,”pinta Sanjaya.

Kelancaran penyaluran Dana Desa sangat besar pengaruhnya bagi pembangunan di Desa. Maka dari itu, hal ini harus terus ditingkatkan kedepannya hingga menjadi yang terbaik. Kabupaten Tabanan menjadi Kabupaten terbaik ketiga atas kategori kinerja Pengelolaan Dana Desa Tahun 2021, dimana untuk peringkat pertama dan kedua diraih oleh Kabupaten Puncak dan Kabupaten Wonogiri. Diharapkan juga prestasi ini dapat memberikan semangat kepada seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Bali pada khususnya serta dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan cara menunjukan pengelolaan TKDD yang semakin profesional dan akuntabel.

Atas raihan ini, Kepala Kanwil DjPb Provinsi Bali, Teguh Dwi Nugroho, juga turut berbangga. “Ini merupakan prestasi yang menggembirakan, karena Tabanan yang merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Bali yang telah sanggup membuktikan bahwa Pengelolaan Dana Desa yang dialokasikan oleh pemerintah Pusat pada tahun 2021 sebesar Rp. 124,15 miliar telah disalurkan seluruhnya dan telah terserap sebesar Rp. 115,60 miliar atau sebesar 85,99 persen,” ujarnya.

Perlu diketahui terang Nugroho, beberapa hal yang menjadi pertimbangan dalam penilaiaan pada kriteria ini adalah realisasi penyaluran dari Rekening Kas Umum Negara (RKUN) ke Rekening Kas Daerah (RKD), kecepatan penyaluran, Realisasi/Penyerapan, Kecepatan pelaporan Pemda, penyelesaiaan pengembalian sisa dana serta jumlah Desa dalam wilayah terkait. Dengan pengelolaan Dana Desa yang baik diharapkan penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat di Desa semakin optimal. 

 

Jumat, 08 April 2022

Berkantor di Desa Sanda : Bupati Tabanan Apresiasi Inovasi di Sektor Pertanian dan Pengelolaan Sampah


Tabanan – Implementasikan komitmen untuk melanjutkan aksi nyata Berkantor di Desa, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya., S.E., M.M, turun ke Desa Sanda dalam rangka meninjau inovasi pembangunan yakni Mesin Pyrolisis di BUMDes Sumber Rejeki Desa Sanda dan melakukan Penebaran Benih Ikan di Embung TTP Sanda, Jumat (8/8).

Berkantor di Desa Sanda, Bupati Sanjaya langsung menuju ke Embung TTP Sanda dan melakukan penebaran ikan nila sejumlah 6000 ekor dengan didampingi oleh Sekda, Anggota DPRD Tingkat 2, Kepala Bapedalitbang, Kadis Pertanian, Kadis LH, Kepala PMD, para OPD terkait, serta camat dan perbekel Desa Sanda. 

Selanjutnya Bupati Sanjaya beserta jajaran langsung melakukan kunjungan ke BUMDes Sumber Rejeki untuk meninjau Mesin Pyrolisis. Kedatangannya kali ini sekaligus memantau potensi unggulan Desa Sanda termasuk inovasi mutakhir yang dikembangkan pada sektor pertanian.

Dengan total jumlah penduduk 1550 dan luas area 876 hektar, Desa Sanda mampu mengembangkan sistem pengolahan sampah berbentuk mesin pyrolysis di mana, sampah-sampah plastik dapat diolah dengan cara dibakar menjadi bentuk minyak yang kemudian bisa diproses kembali menjadi solar, bensin, tinner dan sebagainya. 

Selain itu, Rencana pembangunan Taman Teknologi Pertanian di Desa Sanda atau biasa disebut dengan TPP, juga dikembangkan sebagai bentuk inovasi teknologi dalam memfasilitasi dan meningkatkan potensi pertanian di Desa

Menanggapi inovasi teknologi tersebut, Bupati Sanjaya memberikan apresiasi dan dukungan kuat kepada Desa Sanda. Desa ini, bagi Sanjaya, menjadi satu-satunya desa yang dilihat secara langsung memilki sistem pengelolaan sampah pyrolysis dengan sistem sederhana bermodalkan kayu bakar. 

“Saya tadi pastikan sendiri, sampah plastik ini bisa dibakar sampai kira-kira 12 jam dan akan menghasilkan sebuah cairan, nanti cairan tersebut jika diolah, bisa menghasilkan, solar, bensin dan lain-lain. Saya pastikan akan saya pelajari teknologi ini” ungkap Sanjaya saat berkantor di Kantor Perbekel Desa Sanda.

Kunjungannya ini merupakan kunjungan yang selalu dilakukan. Dan akan terus dilanjutkan sampai 133 Desa di Tabanan terjamah satu persatu, tentunya dengan mempertimbangkan potensi dan inovasi-inovasi Desa yang patut untuk segera dikunjungi.  

Bupati Sanjaya beranggapan, gagasan-gagasan positif ini perlu mendapat dukungan dari Pemerintah. Baginya program TTP sangat bagus, namun regulasi dan penyempurnaan serta evaluasi belum fokus dilakukan. Tentu kedepannya akan diusulkan ke dalam sebuah perencanaan yang digarap oleh para kelompok ahli sehingga proyek monumental berbasis pertanian bisa semakin mendukung terwujudnya Tabanan yang Aman, Unggul dan Madani.

“Jika kedepannya program TTP ini bagus dalam segi manfaat dan nilai ekonomi, pasti akan kita jadikan program kabupaten, seperti program samara ratih yang ada di Tegalmengkeb” Tambahnya. Lebih lanjut, ia juga berharap, inovasi pyrolysis ini jika dengan baik dikembangkan, juga dapat menjadi contoh bagi desa-desa lainnya di Tabanan bahkan kabupaten lain di Bali, sebagai jalan keluar bagi permasalahan sampah yang menjadi kendala pelik di Provinsi Bali saat ini. “Inovasi sampah menjadi Energi, sangat patut mendapat apreasiasi” tuturnya.

Lebih lanjut, Bupati Sanjaya juga sampaikan agar desa-desa di Tabanan lebih menekankan pembangunan melalui keunggulan utamanya, yaitu sektor pertanian. Inovasi di bidang lain, seperti pariwisata menjadi bonus dalam menonjolnya sektor pertanian. “jika bicara soal Tabanan, orientasinya pasti tentang pertanian. Nantinya, sejauh manapun majunya pariwisata di Bali, pasti membutuhkan pertanian sebagai daya dukung primer. Apalagi Tabanan dipusatkan sebagai marketplacenya pertanian yang modern, saya yakin Tabanan menjadi kabupaten yang luar biasa” Kata Sanjaya. 

Pada kesempatan itu, Bupati Sanjaya beserta jajarannya juga menyalurkan bantuan dari BPBD berupa sembako, masker dan APD Kebersihan seperti sabun cair, sabun mandi dan hand sanitizer untuk masyarakat Desa Sanda.

Kunjungan Kerja jajaran Pemkab Tabanan tersebut juga disambut dengan baik oleh Desa Sanda. I Wayan Susana, selaku Perbekel Desa Sanda, ungkapkan terima kasih atas kehadiran langsung Bupati Tabanan dan perkenannya untuk berkantor di Kantor Desa. 

“Saya juga sangat berterima kasih telah diberikan kesempatan untuk menuangkan pokok pemikiran dalam membangun desa, salah satunya terciptanya pyrolysis atau alat olah plastik menjadi bahan bakar desa. Ini bisa kami beli dengan Silpa dana desa, selain itu juga untuk merehab Gedung TK dan juga Gudang untuk persiapan Pyrolisis” Papar Susana. (*)

Selasa, 05 April 2022

Tim Vaksinator Mobil TNI Sasar Pedagang dan Pengunjung Terminal Pesiapan


BALIKINI.NET, TABANAN – Komitmen TNI  dalam mensukseskan Vaksinasi  Nasional  memang tidak diragukan lagi, hal tersebut  terlihat dari keseriusan TNI untuk mendukung program pemerintah dalam penanggulangan dan pencegahan penyebaran covid-19  dengan menggelar gerai vaksinasi  secara mobile dan mendatangi tempat-tempat yang memudahkan masyarakat  untuk mendapatkan vaksinasi  covid-19

Dengan Vaksinator mobile dinilai cukup efektif untuk meningkatkan capaian vaksinasi covid-19 sehingga warga masyarakat dengan mudah dapat melaksanakan vaksinasi dengan tidak mengganggu aktivitasnya sehari-hari seperti yang dilaksanakan oleh Tim Vaksinator mobile TNI  Kodim 1619/Tabanan  saat melaksanakan vaksinasi mobile di terminal pesiapan Desa Dauh Peken Tabanan, pada selasa (5/4/2022)

Para pedagang yang menggelar dagangannya di terminal pesiapan terlihat sangat antusias dengan program TNI dengan menggelar Gerai Vaksinator mobile di lokasi tersebut karena para pedagang, pengunjung, sopir maupun penumpang dan masyarakat yang berada di sekitar  terminal pesiapan merasa sangat terbantu dengan adanya program tersebut karena sangat memudahkan masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi covid-19 baik vaksinasi tahap, 1, 2 , maupun dosis lanjutan booster yang saat ini banyak  ditunggu oleh masyarakat ditengah-tengah kesibukannya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Sementara itu Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Ferry Adianto S.I.P yang langsung meninjau pelaksanaan vaksinasi mobile tersebut menerangkan bahwa pihaknya (TNI Kodim 1619/Tabanan) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam menggencarkan dan mensukseskan vaksinasi nasional dan meningkatkan capaian vaksinasi khususnya di wilayah Kabupaten Tabanan dengan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Instansi terkait, jelasnya

Dandim juga menyampaikan bahwa terminal pesiapan ini dipilih sebagai tempat vaksinasi mobile oleh Kodim 1619/Tabanan karena di tempat ini banyak pedagang, pengunjung dan masyarakat yang melaksanakan aktivitas di pasar dan terminal sehingga diharapkan dengan adanya vaksinasi mobile ini dapat mempermudah para pedagang dan pengunjung dan warga mendapatkan vaksinasi sembari beraktivitas, intinya tidak mengganggu aktivitas mereka sehari-hari, ujarnya

Sedangkan kendala yang dihadapi saat menggelar vaksinasi mobile selama ini menurut Dandim adalah para pedagang dan pengunjung tidak membawa KTP atau kartu vaksin sehingga mereka kecewa tidak dapat melaksanakan vaksin karena persyaratan utamanya adalah kartu identitas diri (KTP) dan kartu vaksin terakhir serta memenuhi persyaratan waktu vaksin, ungkapnya

Lebih lanjut  Dandim mengatakan bahwa kegiatan ini akan terus dilanjutkan untuk membantu warga masyarakat mendapatkan vaksin di tempat-tempat lain dan juga menghimbau kepada para pedagang dan pengunjung dan masyarakat luas walaupun telah melaksanakan vaksin lengkap namun protokol kesehatan harus tetap diterapkan didalam melaksanakan aktivitas sehari-hari saat keluar rumah untuk menjaga diri sendiri dan orang lain, pungkasnya

Sedangkan Ketua Tim Vaksinator mobile Dokter  Ardhy saat dikonfirmasi terkait hasil vaksinasi mobile tersebut mengatakan bahwa untuk hari ini tim vaksinator mobile telah memberikan vaksin astraseneca terhadap 83 warga yang mana rinciannya 2 orang lansia dan 81 orang dewasa yang didominasi vaksinasi dosis lanjutan booster sebanyak 80 orang dan vaksinasi tahap 2 sebanyak 3 orang.

Menurut salah seorang pedagang yang mengikuti vaksinasi mobile tersebut mengatakan bahwa dirinya sudah lama ingin melaksanakan vaksin booster namun karena waktu yang terbatas dan banyaknya peserta vaksin sehingga dirinya merasa waktunya terbatas untuk mencari nafkah sehari-hari, jadi belum sempat melaksanakan vaksin, ungkapnya sembari tersenyum.

Senin, 04 April 2022

Ketua TP PKK Tabanan Sinergikan Aksi Sosial Bersama TP PKK Provinsi Bali di Desa Beraban


BALIKINI.NET, TABANAN – Wujudkan komitmen untuk terus mendukung program-program pemerintah dalam menyejahterakan masyarakat, Ketua TP PKK Tabanan Ny. Rai Wahyuni Sanjaya., S.H sambut sinergitas Aksi Sosial turun langsung ke Desa bersama dengan TP PKK Provinsi Bali, di Wantilan Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Tabanan, Sabtu (2/4)

Aksi Sosial ini dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Provinsi Bali, Ny. Putri Koster bersama dengan Kepala Dinas PMD Dukcapil Provinsi dan FPD (Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia Daerah Bali). Turut Hadir Ketua FPPI Bali, Ketua GOW Kabupaten Tabanan, Kepala Dinas Sosial Tabanan, Kepala Dinas BPMD Tabanan, Camat Kediri dan Bendesa Adat, dan OPD terkait. 

Sebagai bagian dari program unggulan di PKK, Aksi Sosial di Desa Beraban ini menyasar langsung kepada 50 orang penerima bantuan, termasuk diantaranya 10 orang lansia, 10 orang ibu hamil Kekurangan Gizi Kronis (KEK), 10 orang balita gizi buruk/kurang, 10 orang penyandang difabel dan 10 orang kader PKK yang kurang mampu di kabupaten Tabanan. langkah ini pun menuai antusiasme yang sangat baik di masyarakat. 

Sebanyak 1 ton beras dalam kesempatan ini, dibagikan untuk 50 penerima bantuan, selain itu juga bantuan 50 krat telur dan susu untuk tambahan bagi balita dan orang tua. PKK dalam kegiatan ini, turun langsung ke masyarakat dan membantu apa yang dibutuhkan dengan kesungguhan dan ketulusan hati. Aksi sosial bertemakan berbakti dan menyapa, berbakti dan berbagi ini dikhususkan untuk bangsa dan negara, masyarakat Indonesia yang tentunya membutuhkan. 

Dalam arahannya, Ny. Putri Koster juga menekankan tentang sinergitas PKK dengan program kerja pemerintah salah satunya tentang pengelolaan sampah, di mana permasalahan sampah yang sudah sangat meresahkan ini patut mendapat perhatian dan penanganan lebih lanjut sesuai dengan Pergub nomor 47 tahun 2019 tentang pengelolaan sampah berbasis sumber. Untuk peraturan pengelolaan sampah Desa semuanya sudah tertuang dalam Keputusan Gubernur nomor 381 tentang pedoman pengelolaan sampah, yang ujung tombak penggeraknya ada di desa.

Oleh sebab itu, ia menekankan pentingnya bagi Kepala Desa untuk memiliki sistem yang baik dan mampu menggerakkan masyarakat untuk mengatasi persoalan sampah tersebut. “kalau sampah tidak dikelola, suatu saat akan menjadi bencana, tidak hanya lingkungan tapi juga kesehatan” ujarnya. Masyarakat diharapkan harus lebih giat dan cerdas, memilah sampah organik yang bisa didaur ulang menjadi pupuk tanaman dan mengumpulkan sampah plastik yang bisa diproduksi kembali menjadi barang-barang yang bermanfaat. 

Lebih lanjut, ia juga membahas terkait pentingnya pencegahan stunting yang telah menjadi program Nasional. Meskipun angka stunting di Bali relative kecil, namun harus tetap waspada. Kepada para calon orang tua, ketua TP PKK Provinsi Bali tersebut menegaskan, agar kesehatan ibu hamil terus dijaga. Mulai dari pengaruh di usia pernikahan, selalu menjaga pola makan dan pola hidup yang baik agar terhindar dari KEK (Kekurangan Energi Kronis) di usia muda dan masa kehamilan. “Jaga kandungan dan periksakan dengan baik, di musim pandemi ini jangan sampai virus covid juga masuk, jaga terus protokol kesehatan, asupan makanan yang baik, istirahat yang cukup dan hindari begadang” pesannya. 

Menanggapi aksi sosial tersebut, Ny Rai Wahyuni Sanjaya selaku ketua TP PKK Tabanan, sangat mengapresiasi kegiatan positif ini. “Sinergi positif dan sangat baik akan terus kami dukung dan lakukan dengan pemerintah, terutama terkait aksi sosial yang memberikan kebaikan langsung kepada masyarakat, semoga bantuan-bantuan ini dapat diterima dengan baik, tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat” Pungkasnya.

Kepada seluruh kader PKK, Ny Putri Koster kembali berpesan untuk terus memperhatikan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat, serta tidak berhenti dalam melakukan sosialisasi tentang 10 program PKK kepada keluarga-keluarga di seluruh Bali, baik melalui aksi langsung maupun media. karena tahan dan tangguhnya bangsa, dimulai dari kuat dan kokohnya keluarga Indonesia. 
© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved