-->

Kamis, 25 April 2024

Pemkab Klungkung Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah


Klungkung , Bali Kini -
Pemkab Klungkung menggelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXVIII, mewakili Penjabat (Pj) Bupati Klungkung Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gede Lesmana menjadi Inspektur Upacara di Lapangan Umum Swecapura Gelgel, Kabupaten Klungkung, Kamis (25/4). Turut hadir Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Klungkung Luh Ketut Citrawati serta Kepala OPD terkait di lingkungan Pemkab Klungkung.


Dalam sambutan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Muhammad Tito Karnavian yang dibacakan Sekda Klungkung, Anak Agung Gede Lesmana menyampaikan bahwa Otonomi daerah merupakan hak, wewenang dan kewajiban daerah otonom untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat. Peringatan Hari Otonomi Daerah tahun 2024 ini juga mengusung tema "Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat".


"Tema ini dipilih untuk memperkokoh komitmen, tanggung jawab dan kesadaran seluruh jajaran Pemerintah Daerah akan amanah serta tugas untuk membangun keberlanjutan dalam pengelolaan SDM dan lingkungan hidup serta mempromosikan model ekonomi yang ramah lingkungan untuk menciptakan masa depan yang berkelanjutan bagi generasi mendatang," ujarnya.


Lebih lanjut Sekda Anak Agung Lesmana menambahkan Kementerian Dalam Negeri juga berkomitmen untuk memperkuat fungsinya dalam Fasilitas Produk Hukum Daerah yang berfokus pada pembangunan ekonomi hijau untuk mencapai keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat secara holistik. Fungsi ini bertujuan untuk memaksimalkan peran Peraturan Daerah yang berfokus pada komoditas dan sektor unggulan yang ramah lingkungan dengan memperhatikan aspek fungsi ekologis, resapan air, ekonomi, sosial budaya, estetika dan penanggulangan bencana. Selain itu, perjalanan otonomi daerah telah mencapai tahap kematangan untuk melahirkan berbagai terobosan kebijakan bernilai manfaat dalam rangka identifikasi dan perencanaan wilayah-wilayah yang berpotensi dikembangkan secara terintegrasi.


"Implementasi pengembangan wilayah perlu dilakukan melalui pendekatan kebijakan yang berkelanjutan dan implementasi regulasi Ekonomi Hijau, dimana penyelenggaraan pemerintahan daerah dan pertumbuhan ekonomi dilakukan dengan memperhitungkan aspek keadilan sosial dan pelestarian lingkungan," harapnya.(puspa).

Rabu, 24 April 2024

Lenggak-lenggok 10 Pasang Grand Finalis di Malam Fashion Night Jegeg Bagus Klungkung


Klungkung , Bali Kini
- Pemilihan Jegeg Bagus Klungkung Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata berlangsung meriah. Malam Fashion Night Jegeg Bagus Klungkung merupakan serangkaian penilaian pemilihan Jegeg Bagus Klungkung Tahun 2024 yang di gelar di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya, Minggu (21/4) malam. Hadir langsung PJ. Bupati Klungkung, I Nyoman I Nyoman Jendrika bersama Ny. Wiryani Jendrika, Kadis Pariwisata Klungkung, Ni Made Sulistiawati dan undangan terkait lainya.  


Pj. Bupati Jendrika mengatakan Fashion Show bagi 10 Finalis Jegeg Bagus ini sangat bagus dilaksanakan untuk membangun Smart Branding bagi ajang pemilihan Jegeg Bagus  para  finalis disiapkan untuk mampu menampilkan kepawaian mereka dalam berbusana dan juga menunjukan kemampuan mereka dalam berbicara di depan umum serta menguasai panggung, sehingga mereka akan siap tampil pada panggung yang lebih besar saat pelaksanaan Final Pemilihan Jegeg Bagus Klungkung. "terimakasih kami ucapakan kepada para Desainer yang telah mendukung dan memfasilitasi hasil karya terbaiknya untuk ditampilkan oleh para Finalis Jegeg Bagus Klungkung Tahun 2024   dan mengharapkan para desainer senantiasa menggunakan produkproduk ekonomi kreatif Kabupaten Klungkung dalam setiap karyanya untuk mengangkat branding produk ekonomi krea Kabupaten Klungkung," ucap Nyoman Jendrika.



Ketua Panitia Acara Sekaligus Ketua Paguyuban Jegeg Bagus Klungkung, Gede Mahendra Ananda Wiguna memaparkan Fashion Show serangkaian Pemilihan Duta Wisata, Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024 sebagai bentuk dukungan Jegeg Bagus Klungkung untuk mengembangkan sektor Pariwisata dan ekonomi kreatif, mempromosikan serta melestarikan kekayaan budaya Bali Khususnya Kabupaten Klungkung.


Tema Fashion Show Jegeg Bagus Klungkung 2024 adalah "Lukat Gni “ yang diambil dari salah satu tradisi turun temurun setiap tahun pada Tilem Sasih Kesanga atau Malam Pangrupukan yang dilaksanakan di Desa Paksebali, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung. "Peserta Fashion Show Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024 adalah 10 Besar Finalis Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024 yang telah melalui proses seleksi pada tanggal 2 sampai 3 Maret 2024 dan telah melalui proses Pra Karantina," jelas Gede Mahendra


Lebih lanjut, adapun busana yang diperagakan oleh Finalis Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024 pada Fashion Show Pemilihan Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024 adalah Busana dari Himpunan Mahasiswa Program Studi Desain Mode, Institut Seni Indonesia Denpasar, Busana dari Seroja Boutique dan Busana dari Darmawanta House of Endek, sekaligus terdapat peragaan Produk Ekonomi Kreatif Kabupaten Klungkung. "Setelah dilaksanakannya Fashion Show Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024 pula akan dilaksanakan malam Preliminary Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024 pada hari yang sama, berisikan sesi tanya jawab bagi 10 Pasang Finalis Jegeg Bagus Klungkung tahun 2024," imbuhnya. (YANDE)

Pj. Bupati Jendrika Tutup Turnamen Semarapura Futsal 2024


Klungkung , Bali Kini
- Penjabat Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika tutup secara resmi Turnamen Semarapura Futsal 2024 antar SD, SMP dan SMA/ Sederajat se-Kabupaten Klungkung di Gor Swacapura, Klungkung, Minggu (21/4).


Turnamen ini diselenggarakan dalam rangka Anniversary SSB Semarapura 2024. Turut hadir Kadis Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Klungkung, I Ketut Sujana, Ketua Koni Klungkung, I Wayan Subamia, dan suporter masing-masing club.


Pj. Bupati Jendrika mengucapkan selamat kepada tim yang telah berhasil meraih prestasi terbaik pada turnamen kali ini, prestasi ini merupakan buah dari kerja keras dan disiplin dalam berlatih. Turnamen seperti ini diharapkan dapat memberikan semangat dan menciptakan atlet muda. "kepada seluruh peserta kalah menang itu adalah hal biasa yang paling penting adalah agar selalu menjunjung tinggi sportifitas," ucap Jendrika sembari menyerahkan piala.


Sementara Ketua Panitia, Imam Hidayat mengatakan turnamen ini diselenggarakan dalam rangka Anniversary SSB Semarapura 2024 diikuti dengan perserta tingkat SD sebanyak 12 Club, SMP 12, dan tingkat SMA 12 Club. "Turnamen Berlangsung dari tanggal 18 April sampai 21 April. Lahir sebagai yakni, juara 1 tingkat SD dari MH Klungkung B, juara 1 tingkat SMP dari SMP N 1 Semarapura dan juara 1 dari tingkat SMA diraih oleh SMA N 1 Semarapura," jelas Iman Hidayat. (yande)


Rabu, 17 April 2024

Pj Bupati Jendrika Buka Kejora Atletik Pelajaran se-Kabupaten Klungkung


Klungkung , Bali Kini -
Penjabat (Pj) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika membuka Kejuaraan Olahraga (KEJORA) Atletik Pelajaran se-Kabupaten Klungkung Tahun 2024 di Lapangan GOR Swecapura, Desa Gelgel Kabupaten Klungkung, Kamis (17/4). Pembukaan Kejora ini ditandai dengan pemukulan gong dan pelepasan burung merpati, turut hadir mendampingi Pj Bupati Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Klungkung, I Ketut Sujana, Ketua Panitia, I Nyoman Sukasedana.


Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Jendrika sangat mengapresiasi semangat para atlet yang mengikuti perlombaan ini. Membangun presentasi olahraga harus dengan dukungan yang kuat dari berbagai aspek lingkungan terutama sekolah. Dengan penyelenggaraan event olahraga seperti ini, maka semakin banyak pula bibit atlet yang bisa kita gali. "Kepada seluruh komponen yang terlibat dalam pengembangan olahraga di Kabupaten Klungkung agar terus melakukan inovasi dan melaksanakan program secara terukur dan terencana. Mudah-mudahan dengan adanya event ini nantinya bisa melahirkan atlet handal yang tentunya bisa mewakili Klungkung ke ajang yang lebih tinggi," harap Pj Bupati Jendrika.


Ketua Panitia, I Nyoman Sukasedana mengatakan peserta yang mengikuti kejuaraan ini seluruhnya berjumlah 477 orang yang terdiri dari tingkat SD sebanyak 58 orang, tingkat SMP/MTs sebanyak 247 orang dan tingkat SMP/SMK sebanyak 172 orang. Jika dilihat dari Kecamatan yaitu, Kecamatan Banjarangkan sebanyak 67 orang, Kecamatan Dawan sebanyak 69 orang, Kecamatan Klungkung sebanyak 210 orang dan Kecamatan Nusa Penida sebanyak 131 orang. Kejora ini dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 17 sampai dengan 19 April 2024. Adapun jumlah nomor perlombaan yang dilaksanakan sebanyak 8 nomor di tingkat SD, 26 nomor di tingkat SMP/MTs dan 26 nomor di tingkat SMA/SMK. Tujuan dari kejora ini pembibitan dan pengembangan olahraga atletik di kalangan pelajar, wadah untuk penyaluran bakat dan ajang seleksi atlet untuk persiapan Provinsi Bali tahun 2024. Diakhir acara, Pj Bupati Jendrika juga menyerahkan piala kepada masing-masing pemenang lomba lari.(/puspa).

Senin, 15 April 2024

Pj Bupati Jendrika Buka Rakerkab Koni Kabupaten Klungkung


Klungkung , Bali Kini
- Penjabat (Pj) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika membuka Rapat Kerja Kabupaten (RAKERKAB) KONI Kabupaten Klungkung TA 2024 di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kania Klungkung, Minggu (7/4). Turut hadir Wakil Ketua DPRD Kabupaten Klungkung, Tjokorda Gde Agung, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan dan Ketua KONI Klungkung, I Wayan Subamia.


Mengawali kegiatan ini, Pj Bupati Jendrika memberikan rewards/penghargaan kepada sejumlah atlet peraih medali pada sebuah perlombaan. Pj Bupati Jendrika sangat menyambut baik pelaksanaan rapat ini dan tentunya mengapresiasi prestasi yang sudah diraih atlet-atlet di Kabupaten Klungkung. Menurutnya, rapat ini merupakan muara untuk melaporkan hasil program kerja tahun sebelumnya dan menyusun program kerja yang dilaksanakan selama satu tahun kedepan. "Sebuah organisasi tanpa adanya perencanaan yang matang, tanpa komitmen bersama yang baik, tanpa kesadaran yang baik maka mustahil organisasi itu akan berjalan optimal. Sinergitas antara KONI dengan Pengkab cabang olahraga mutlak diperlukan dan harus satu visi yaitu kemajuan olahraga di Kabupaten Klungkung," harapnya.


Ketua Panitia, I Ketut Sujana melaporkan tujuan rapat ini yakni tersusunnya program kerja Koni Kabupaten Klungkung Tahun 2024. Adapun tema yang diusung "Semangat Dharmaning Kesatria Mahottama, Menuju Klungkung Jayanti". "Mudah-mudahan rapat ini berjalan lancar dan memberikan manfaat untuk program KONI Klungkung kedepan," harapnya.(puspa).

Pj Bupati Jendrika Tinjau Pasar Murah Jelang Hari Raya Idul Fitri


Klungkung , Bali Kini -
Pemerintah Kabupaten Klungkung melalui Bagian Administrasi Pembangunan, Perekonomian dan Sumber Daya Alam bekerjasama dengan Bank BPD Bali Cabang Klungkung menggelar kegiatan pasar murah jelang Hari Raya Idul Fitri 1 Syawah 1455 H di Depan Pendopo Puri Agung Klungkung, Minggu (7/4). Kegiatan ini dipantau langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika bersama Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan, Wayan Ardiasa dan instansi terkait lainnya.


Adapun produk kebutuhan pokok yang dijual diantaranya beras lokal satya tani dengan harga Rp 13.000 per kg, minyak goreng Rp 15.000, telur dengan harga Rp 20.000 per kre. Kegiatan pasar murah ini berlangsung selama sehari dengan tujuan menjamin dan menjaga stabilitas harga serta upaya membantu masyarakat untuk memperoleh barang dengan harga yang lebih murah menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (Idul Fitri) yang jatuh pada tanggal 10 April 2024.


Pj Bupati Jendrika sangat menyambut baik kegiatan pasar murah ini. Pj Bupati Jendrika juga berharap melalui kegiatan pasar murah ini dapat memberikan manfaat dan tentunya menekan inflasi komoditas barang untuk memenuhi kebutuhan pokok jelang menyambut hari raya Idul Fitri. “Mudah-mudahan dengan adanya Pasar Murah ini nantinya bisa bermanfaat tentunya dalam menekan inflasi komoditas barang untuk masyarakat memenuhi kebutuhan pokok jelang menyambut hari raya Idul Fitri,” ujarnya.(puspa).

Jumat, 12 April 2024

Pj Bupati Jendrika Tinjau Kebakaran Rumah Kost di Jalan Puputan Klungkung


Klungkung , Bali Kini -
Saya turut prihatin dengan musibah ini, tetap semangat semoga kedepan kejadian seperti ini tidak terjadi lagi. Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika saat meninjau lokasi kebakaran rumah kost di Jl Puputan, Kelurahan Semarapura Klod Kangin, Kamis (11/4). Turut hadir mendampingi, Ketua DPRD Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gde Anom.


Kerabat pemilik rumah, Putu Arya Semadi saat dilokasi mengatakan bahwa kejadian kebakaran ini terjadi sekitar pukul 09.00 wita dan belum diketahui penyebabnya. Dirinya juga menambahkan ada delapan kamar di lantai dua kost yang ludes terbakar dan dari kejadian ini di tafsir kerugian mencapai ratusan juta rupiah. Saat ini api sudah bisa dipadamkan oleh petugas Damkar. "Ada delapan kamar kost yang ludes dilalap api. Kebetulan kamar kost tersebut saat kebakaran kosong, karena penghuninya masih mudik," ujarnya.


Pj Bupati Jendrika mengimbau kepada seluruh masyarakat agar lebih berhati-hati dan tetap waspada sehingga kejadian kebakaran seperti ini tidak terjadi lagi. Pj Bupati juga mengucapkan terimakasih kepada para petugas Damkar yang sangat bersemangat bergotong-royong untuk membantu warga memadamkan kobaran api. "Mari bersama-sama tetap berhati-hati menjaga keselamatan, semoga kejadian ini tidak terjadi lagi," harapnya.


Sementara Kasat Pol PP dan Damkar Kabupaten Klungkung, Dewa Putu Suarbawa melaporkan dalam penanganan kebakaran ini 5 unit mobil pemadam dikerahkan, 4 unit dari armada Damkar Klungkung dan 1 unit bantuan armada dari Damkar Gianyar. "Saat ini api sudah berhasil dipadamkan oleh petugas, mudah-mudahan kejadian ini tidak terulang kembali," harapnya.(puspa).

Kamis, 04 April 2024

Pj. Bupati Jendrika Gelar Pemantauan Ketersediaan dan Harga Pangan Jelang Idul Fitri.


Klungkung , Bali Kini -
PJ. Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika bersama Dinas Pertanian, Dinas Ketahanan Pangan dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Klungkung melaksanakan pemantauan ketersediaan dan harga pangan pokok strategis di Pasar Umum Galiran, Kamis (4/4) Monitoring stock/ ketersediaan danharga pangan di wilayah Kabupaten Klungkung jelang Hari Raya Idul Fitri


Pj. Bupati Jendrika dalam pantauannya mengatakan harga daging sapi, ayam, telur ayam, dan cabai sudah mulai turun. " Daging sapi yang sebelumnya harganya 140 ribu/kg sekarang sudah 120 ribu/kg stok masih tersedia," ujar Jendrika


Sementara daging ayam juga turun yang sebelumnya dikisaran 35 ribu/kg sekarang sudah 30 ribu/kg, daging babi di harga 80 ribu/kg, telor ayam satu tay harga awal mencapai 55 ribu/tray sekarang sudah 50 ribu/ tray dan harga cabai sekarang 30 ribu yang sebelumnya 40 ribu/kg. "mudah-mudahan kondisi ini membuat masyarakat semakin mudah mendapatkan bahan baku untuk kebutuhan sehari-hari dan menjelang hari raya idul fitri," harap Jendrika.


Disamping itu, pemantauan tersebut merupakan bagian untuk memastikan ketersediaan pangan yang cukup dan stabil menjelang perayaan Idul Fitri. Sehingga menjelang hari besar keagamaan tidak terjadi kelangkaan pangan dan lonjakan harga. Selain itu, pemantauan ini juga dilkasanakan untuk mendukung optimalisasi pengendalian inflasi di Kabupaten Klungkung.[r2]

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved