-->

Selasa, 27 Agustus 2019

Dorong Terciptanya Pembangunan Yang Tepat Waktu dan Tepat Mutu

Dorong Terciptanya Pembangunan Yang Tepat Waktu dan Tepat Mutu

Pemkot Tinjau Empat Proyek Fisik di Denpasar

Denpasar,BaliKini.Net - Pemkot Denpasar secara berkelanjutan terus mendorong terciptanya pembangunan baik fisik maupun non fisik yang tepat waktu, tepat mutu dan tepat sasaran. Guna mendukung hal tersebut, Pemkot Denpasar bersama tim pembangunan secara rutin menggelar peninjauan lapangan terhadap proyek fisik di Kota Denpasar. Kali ini, kembali dilaksanakan peninjauan dengan menyasar empat proyek pembangunan fisik yang dipimpin Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kota Denpasar, I Gusti Ayu Bintang Darmawati bersama OPD terkait lainya pada Selasa (27/8).

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Staff Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemkot Denpasar, AA Ngurah Bagus Airawata, Kepala Inspektorat Kota Denpasar, IB Sidarta.


Adapun empat lokasi yang menjadi tujuan peninjauan yakni Pembangunan Pasar Suwung Batan Kendal, Pembangunan SDN 6 Padangsambian, Pembangunan Gedung SMPN 13 Denpasar dan Pembangunan SDN 11 Pemecutan.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kota Denpasar, I Gusti Ayu Bintang Darmawati saat diwawancarai disela peninjauan menjelaskan bahwa pengawasan terhadap pelaksanaan pembangunan harus dilaksanakan secara berkelanjutan. Hal ini sebagai upaya untuk menciptakan serta memastikan realisasi pembangunan baik fisik, non fisik serta keuangan yang tepat waktu, tepat mutu dan tepat sasaran.

"Tentunya peninjauan ini penting dilaksanakan, sehingga dapat diketahui capaian progres pengerjaan dan bagaimana nantinya pembangunan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat," ujar Bintang Darmawati.

Lebih lanjut dijelaskan, dari peninjauan ini diharapkan memberikan rekomendasi dalam mendukung percepatan pembangunan. Pun demikian dari hasil peninjauan kali ini keempat proyek pembangunan fisik ini sudah berjalan dengan baik dan sesuai rencana.

"Sudah sesuai rencana, dan keempatnya melebihi target realisasi, tentunya akan terus kami awasi bersama pembangunannya," jelasnya.

Sementara, Kabag Administrasi Pembangunan Setda Kota Denpasar, I Gede Cipta Sudewa Atmaja menjelaskan bahwa Pembangunan Pasar Suwung Batan Kendal yang dilaksanakan oleh PT. Taurus Bali dengan nilai Kontrak Rp. 3,5 M lebih ini ditarget selesai 16 Desember 2019. Dari peninjauan kali ini realisasi fisik tercatat sebesar 33,24% dari rencana awal 17,75%. Hal ini menunjukan deviasi positif sebesar 15,49%.


Pembangunan SDN 6 Padangsambian yang dilaksanakan oleh CV. Perama Dewata dengan nilai kontrak sebesar Rp.1,6 M lebih ini diarget selesai 13 Desember 2019. Dari peninjauan kali ini tercatat realisasi fisik sebesar 17,53% dari rencana awal 15,95%. Hal ini menunjukan deviasi positif sebesar 1,57%.

Selanjutnya, Pembangunan Gedung SMPN 13 Denpasat yang dilaksanakan oleh PT. Megatama Karya dengan nilai kontrak Rp. 11,8 M lebih ini di target selesai 12 Desember 2019. Dari peninjauan ini tercatat realisasi fisik sebesar 51,6% dari rencana awal 40,909%. Hal ini menunjukan deviasi positif sebesar 10,694%.


Dan yang terakhir Pembangunan SDN 11 Pemecutan yang dilaksanakan oleh PT. Megahtama Perkasa dengan nilai kontrak Rp. 2,3 M lebih ini di target selesai 23 Desember 2019. Dari peninjauan ini tercatat realisasi fisik sebesar 25,84% dari rencana awal 8,863%. Hal ini menunjukan deviasi positif 16,977%.

Dalam kesempatan tersebut Cipta Sudewa mengatakan pada tahun Anggaran 2019, Pemkot Denpasar sedianya melaksanakan 166 pengadaan berupa Barang, Konsultan, Jasa Lainya dan Konstruksi yang telah terdaftar di LPSE. Pihaknya menekankan tercapainya realisasi fisik, non fisik dan keuangan yang tepat waktu, tepat mutu, dan tepat sasaran. Sehingga realisasi pembangunan memberikan manfaat yg optimal pada kesejahteraan masyarakat.

"Tentunya kami menekankan tercapaimya realisasi pembangunan fisik, non fisik dan keuangan yang tepat waktu, tepat mutu dan tepat sasaran," jelasnya. (Pur/Ags/r4).

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved