-->

Sabtu, 25 Juni 2022

Atap Pemandian Umum Di Liligundi Hancur Tertimpa Pohon Aren

   Atap Pemandian Umum Di Liligundi Hancur Tertimpa Pohon Aren

 

Karangasem, Bali Kini - Hujan deras yang terjadi pada Jumat, (24/6/2022) akibatkan pohon tumbang, menimpa pemandian umum di Banjar Dinas Liligundi, Desa Bebandem, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem. 

Akibatnya, atap serta tembok dari pemandian umum tersebut hancur sebagian. 

"Waktu kejadian malam hari bekisar pukul 19.00 Wita, jadi karena cuaca masih buruk dan syukurnya tidak ada korban jiwa, jadi kita tangani hari ini, (Sabtu, 25/6/2022) bersama masyarakat setempat, " Kata Ida Bagus Ketut Arimbawa, Kepala pelaksana BPBD kabupaten Karangasem. 

Sementara, pohon yang tumbang berjenis Aren dengan tinggi 10meter dan lebar 30 cm. Penanganan sudah usai dilaksanakan sekitar pukul 9.45 pagi oleh Tim TRC BPBD yang dibantu masyarakat dengan gotong royong. (Ami)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved