-->

Selasa, 24 Januari 2023

Dinkes Karangasem Mulai Buka Pemberian Vaksinasi Covid-19 Booster Kelompok Kedua Hari Ini

  Dinkes Karangasem Mulai Buka Pemberian Vaksinasi Covid-19 Booster Kelompok Kedua Hari Ini


BALIKINI.NET | KARANGASEM — Vaksinasi booster kelompok kedua di Kabupaten Karangasem segera dilaksanakan mulai dari Selasa (24/1/2023). Dikatakan Kepala Dinas Kesehatan, I Gusti Bagus Putra Pertama jika hal tersebut berjalan sesuai dengan surat edaran dari Provinsi.

"Vaksinasi booster kelompok kedua sesuai surat edaran, kita di Karangasem sudah mulai melaksanakan di seluruh fasyankes dan puskesmas mulai hari ini Selasa (24/1/2023). Jadi kami persilahkan untuk masyarakat yang berumur 18 tahun ke atas untuk datang ke Puskesmas terdekat," katanya. Dinas Kesehatan memberikan fasilitas vaksinasi Covid-19 gratis baik booster 1 ataupun booster 2.

Sementara, masyarakat sudah dapat mulai mendapat pelayanan vaksinasi mulai jam 8 pagi hingga jam 12 siang di fasyenkes ataupun Puskesmas terdekat.

Terkait sasaran, pihak Dinkes Karangasem mengaku menyasar pada sebanyak 132.000 masyarakat. "Vaksin booster kedua ini dilakukan 6 bulan setelah booster 1, dan yang sudah melaksanakan vaksin booster 1 itu ada sebanyak 132.000 masyarakat. Ini kita selesaikan sampai habis," katanya.

Sementara jenis vaksinasi yang diberikan mengikuti vaksin booster yang pertama. Baik itu jenis Moderna, Sinovac, Astra Zeneca dan lain sebagainya. "Tetap mengikuti jenis vaksin apa yang diberikan pertama, selain itu juga tergantung ketersediaan. Namun semua bisa kita fasilitasi," tandasnya. (Ami)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved