-->

Kamis, 23 Juni 2022

HUT Karangasem Ke 382, Bupati Dana: "Umur Yang Dewasa Ini Kami Ingin Mendewasakan Diri Dengan Berbenah"

   HUT Karangasem Ke 382, Bupati Dana: "Umur Yang Dewasa Ini Kami Ingin Mendewasakan Diri Dengan Berbenah"


BALIKINI.NET | KARANGASEM — Usai Pandemi Covid-19, HUT Karangasem Ke 382 kembali dirayakan dengan meriah. Ribuan masyarakat datang berkumpul untuk menonton pawai budaya yang disajikan berasal dari seluruh Kecamatan yang ada di kabupaten Karangasem. Berbagai kegiatan digelar mengacu kepada tema peringatan Bulan Bung Karno dan juga tema Peringatan Hut Kota Amlapura ke 382, yang diisi dengan Parade dan Gelar Budaya, berbagai kegiatan lomba olahraga tradisional seperti panjat pinang, pameran UMKM, Kuliner dan Ekonomi kreatif serta Parade Band kawula muda Karangasem serta Parade Gong Kebyar partisipasi masing masing Kecamatan dan Grand Final Pemilihan Jegeg Bagus Karangasem 2022.

Antusias masyarakat sangat tinggi, beberapa lapisan masyarakat seperti pedagang juga bersyukur karena pihaknya kini mendapat tempat kembali untuk mendulang rejeki. 

Berbagai kekayaan budaya asli Karangasem juga dipertontonkan di Lapangan Candra Bhuana, seperti Gebug Ende yang disajikan lengkap dengan cerita dan tari-tariannya. Selain itu juga menampilkan perang api atau Ter-Teran. 

Bupati Karangasem I Gede Dana didampingi Wabup I Wayan Artha Dipa, Sekda Karangasem, I Ketut Sedana Merta serta Ketua DPRD I Wayan Swastika saat menyaksikan pagelaran Pawai Budaya mengatakan jika pihaknya berharap agar kedepannya Kabupaten Karangasem semakin dewasa. 

"Umur 382 tahun ini kan cukup dewasa untuk ukuran Kabupaten Karangasem, kami akan mendewasakan diri, dengan berbenah. Dengan tema UDHAKA ANJALI KERTHI yaitu memuliakan air untuk kesejahteraan umat manusia. Dewasa ini kita harus bisa berpikir bagaimana caranya untuk mensejahterakan manusia dengan memuliakan air di Karangasem karena air merupakan sumber dari kesuburan kalau tidak ada air tidak mungkin daerah Karangasem ini subur dan di Karangasem banyak orang mengatakan daerah kering, terkenal dengan daerahnya yang kering, tapi sebenarnya sumber air itu banyak sekali bahkan Telaga Waja ini airnya sampai di bawa ke Kabupaten lain (Klungkung) jadi sumber air di Karangasem cukup banyak, dan tugas kamilah yang mengelola, agar bagaimana air ini menjadi sumber kehidupan dan sumber kesuburan bagi masyarakat Karangasem," Kata Bupati Gede Dana.Rabu (22/6/2022) (Ami) 


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved